Anies Targetkan DKI Juara Umum PON XX Papua
Total jumlah atlet di DKI Jakarta yang akan mengikuti 37 cabang olahraga pada PON ke-20 Papua sebanyak 735 orang.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menargetkan juara umum pada Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 di Papua, yang berlangsung pada 2 - 15 Oktober 2021 mendatang.
Pencanangan target ini bukan tanpa alasan. Pasalnya berdasarkan statistik selama gelaran PON, DKI Jakarta total sudah 11 kali meraih juara umum. Kontingen DKI teranyar meraih juara umum pada tahun 2012 silam. Hanya pada PON XIX di Jawa Barat tahun 2016, DKI meraih peringkat ketiga dari jumlah perolehan medali.
"Kalau kita melihat statistiknya, perolehan DKI Jakarta di tahun-tahun sebelumnya, kita biasa berada di papan atas, hanya 2016 saja kita kemarin belum juara umum," terang Anies saat melepas keberangkatan kontingen DKI di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Rabu (15/9/2021).
"Insya Allah, pada PON kali ini, kita akan berhasil kembali sebagai juara umum. Hal ini karena, DKI Jakarta dari 20 kali PON, Jakarta 11 kali mampu raih juara umum, dan Insya Allah, habis ini 12 kali juara umum," sambungnya.
Baca juga: Persiapan PON XX Papua Berbiaya Besar, Anies Baswedan Ingin Kontingen DKI Jakarta Beri Hasil Terbaik
Anies mengatakan potensi persiapan atlet DKI dianggap sudah matang.
Baik itu dari segi fisik maupun mental.
Sehingga diharapkan para atlet DKI bisa kembali meraih kejayaan di PON Papua nanti.
"Bahwa ini bukan sekadar harapan dari pemerintah, tapi harapan kebanggaan dari seluruh warga Jakarta. Tolong titipkan di pundak Anda terkait harapan itu," terang dia.
Sebagai informasi, total jumlah atlet di DKI Jakarta yang akan mengikuti 37 cabang olahraga pada PON ke-20 Papua sebanyak 735 orang.
Jika ditambahkan dengan para official dan pelatih, jumlah total kontingen yang berangkat ke Papua berkisar 1.350 orang.