Rebut Ponsel, Dua Jambret Tewas Ditabrak Korbannya di Tebet
Dua penjambret tewas seusai ditabrak mobil yang djkendarai Eko di Jalan Abdullah Syafei, tepatnya dekat Jalan Masjid Al Makmur, Tebet.
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi heroik dilakukan seorang pria bernama Eko usai menjadi korban penjambretan.
Dua penjambret tewas seusai ditabrak mobil yang djkendarai Eko di Jalan Abdullah Syafei, tepatnya dekat Jalan Masjid Al Makmur, Tebet, Jakarta Selatan, pada Rabu (27/10/2021) dini hari.
Kedua pria tewas setelah menghantam tiang listrik di pinggir jalan.
Dua orang itu diketahui mengendarai motor saat melakukan aksinya.
Insiden ini bermula ketika Edi sedang mangkal sambil memainkan ponsel miliknya.
Tak lama kemudian, pelaku menjambret telepon selular milik korban.
Eko mengaku sempat ditanya oleh pelaku, apakah bisa melayani jasa taksi offline di Jalan Dr Saharjo.
Eko lantas menolak tawaran pelaku.
“Beberapa menit kemudian, datang lagi satu motor. Tiba-tiba handphone saya diambil dan mereka langsung kabur,” ujar Eko dalam video yang diterima Tribunnews.com.
Pelaku itu langsung tancap gas setelah mengambil ponsel Eko sambil mengendarai motor.
Baca juga: Keluarga Korban Yakini Polisi Diberondong Rekan Kerja Sesama Polisi, Adalah Pembunuhan Berencana
Eko pun tak tinggal diam dan langsung mengejarnya dengan mobil.
“Saya kejar. Dia sempat melanin kecepatan, tapi enggak pelan-pelan banget. Setelah itu saya tabrak, dia mental dan jatuh,” kata Eko.
Kedua pelaku itu tewas seusai menabrak tiang listrik dan tembok tempat sampah di pinggir Jalan Abdulah Syafei.
Aparat Polres Metro Jakarta Selatan langsung datang ke lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Jenazah kedua pelaku kemudian dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.