Fenomena SCBD, Wagub DKI Ahmad Riza Patria Hafal Nama Jeje, Roy dan Bonge
Momen Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria hafal nama tiga pentolan ikon anak SCBD yakni Jeje, Bonge dan Roy.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Begitu tenarnya fenomena Citayam Fashion Week dan SCBD di kawasan Dukuh Atas hingga jadi perhatian Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Begitu perhatiannya, Ahmad Riza Patria sampai hafal nama tiga pentolan ikon anak SCBD yakni Jeje, Bonge dan Roy.
Diketahui, fenomena remaja nongkrong di kawasan Dukuh Atas tengah viral di media sosial hingga muncul Citayam Fashion Week dan SCBD.
Saking viralnya bahkan ada istilah Sudirman Citayam, Bojong Gede dan Depok (SCBD) untuk wilayah Dukuh Atas yang kini dikuasai para remaja.
Hal itu tak lepas dari momen adu kece outfit pada remaja yang nongkrong di kawasan Dukuh Atas yang tak sedikit berasal dari wilayah luar Jakarta, seperti Citayam dan Bojong Gede.
Bermodalkan commuter line, para remaja ini kemudian kongkow di kawasan Dukuh Atas hingga viral.
Beberapa remaja yang kerap nongkrong di kawasan Dukuh Atas juga viral di antaranya Bonge, Kurma, Roy dan Jeje Slebew.
Tak cuma nongkrong, bahkan kawasan Dukuh Atas disulap layaknya panggung catwalk bahkan ada istilah Citayam Fashion Week.
Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta pun menggandeng Jeje Slebew dan Bonge menjadi duta kebersihan di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.
Ahmad Riza Patria pun begitu hafal nama-nama remaja yang menjadi ikon kawasan SCBD.
Nama para ikon SCBD itu disebutkan Ahmad Riza Patria saat diwawancarai mengenai permintaan Jeje dan Bonge untuk mendapat beasiswa bila menjadi duta kebersihan Pemprov DKI Jakarta.
"Bersyukur anak muda kita sepeeti Jeje, Bonge, Roy dan lain-lain," kata Ariza seperti dalam video yang diunggah di akun Instagram @dinaslhdki, Sabtu (16/7/2022).
Baca juga: Menteri Sandiaga Uno hingga Gubernur Anies Baswedan Bicara Fenomena Citayam Fashion Week dan SCBD
Lantaran Ahmad Riza Patria begitu hafal nama-nama para ikon SCBD, hal itu sampai menghadirkan gelak tawa awak media.
"Bapak hafal banget pak," canda awak media.