Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pihak Damkar Pastikan Kabar Gedung DPRD DKI Jakarta Alami Kebakaran Merupakan Laporan Palsu

Kepala Regu Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat, Endang Komara menyebut laporan Gedung DPRD DKI Jakarta kebakaran adalah kabar bohong.

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Pihak Damkar Pastikan Kabar Gedung DPRD DKI Jakarta Alami Kebakaran Merupakan Laporan Palsu
Freepik/Ilovehz
Ilustrasi kebakaran 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Regu Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat, Endang Komara memastikan informasi mengenai kebakaran di Gedung DPRD DKI Jakarta diduga merupakan laporan palsu.

Adapun hal itu dikatakannya usai pihaknya terjun langsung guna menyisir keadaan di lokasi pasca menerima laporan yang diberikan oleh seseorang bernama Rudi Hartono.

"Ada penelpon ke kantor kita atas nama Pak Rudi Hartono. Bilangnya katanya di DPRD lantai 2 ada terjadi kebakaran," ucap Endang kepada wartawan, Jum'at (28/4/2023).

Ia pun memastikan bahwa keadaan di area DPRD DKI Jakarta khususnya di lantai 2 seperti yang dikabarkan oleh pelapor tersebut dalam kondisi aman.

Ia pun menduga bahwa hal itu merupakan laporan palsu.

Baca juga: Kemendagri Bantah Ada Kebakaran, Hanya Asap dari Komputer yang Lupa Dimatikan

"Ternyata mungkin laporan palsu. (Sebab) dipantau juga dari pihak keamanan dari CCTV tidak ada asap tidak ada apapun, kemungkinan laporan palsu," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Mengenai laporan tersebut, lanjut Endang, bahwa pihaknya menerima laporan pada pukul 19.30 WIB.

Mendapat laporan itu, pihaknya pun dijelaskan Endang langsung memonitor keadaan tersebut langsung ke Gedung DPRD.

"Setelah kami koordinasi disini dengan pihak keamanan tidak ada percikan api, tidak ada kebakaran, nihil. Jadi laporan dari Pak Rudi Hartono ini nihil," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, dikutip dari TribunJakarta.com, lantai 2 Gedung DPRD DKI Jakarta dikabarkan mengalami kebakaran.

Baca juga: Info Gedung DPRD DKI Jakarta Terbakar Ternyata Bohong, Damkar Ungkap Identitas Pelapor

Pantauan TribunJakarta.com di lokasi, sejumlah petugas Damkar tampak tiba di Gedung DPRD DKI sekira pukul 19.30 WIB.

Beberapa orang petugas pengamanan dalam (pakdal) DPRD DKI pun terlihat sibuk mengecek sumber api.

Petugas pamdal lainnya juga terlihat sibuk berkoordinasi dengan petugas damkar.

“Katanya (sumber api) dari lantai 2, ini sedang kami set up (untuk proses pemadaman),” tuturnya, Jumat (28/4/2023).

Meski demikian, pantauan TribunJakarta.com dari halaman Gedung DPRD DKI tampak tak ada kepulan asap. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas