Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kuasa Hukum Belum Tahu Kapan KPK Periksa Nunun

Menurut Ina, Nunun akan mengalami semacam trauma jika di periksa di kantor KPK

Editor: Yudie Thirzano
zoom-in Kuasa Hukum Belum Tahu Kapan KPK Periksa Nunun
Tribunnews.com/Edwin Firdaur
Pengacara Nunun Nurbaeti, Ina Rachman usai keluar dari kantor KPK, Jakarta Kamis (22/12/2011). (Tribunnews.com/Edwin Firdaur) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ina Rahman, kuasa hukum Nunun Nurbaeti,  tersangka kasus cek pelawat pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Kepada Tribunnews.com, Kamis (22/12/2011), mengatakan bahwa ia sebagai kuasa hukum hingga saat ini belum menerima konfirmasi dari KPK mengenai pemeriksaan Nunun. "Sampat saat ini belum ada penjadwalan apapun untuk pemeriksaan ibu," katanya.

Ia sebelumnya juga sempat meminta untuk pemeriksaan Nunun dilakukan di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, tempat Nunun kini ditahan.

Menurut Ina, Nunun akan mengalami semacam trauma jika di periksa di kantor KPK, apa lagi mengingat kondisi kesehatan Nunun yang sempat memburuk.

Ina mengaku mengenai tempat pemeriksaan dan tanggal hingga hari ini kuasa hukum Nunun belum bisa menjelaskan. "Baik hari tanggal jam dan tempat belum ada kepastian," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas