Pensiun, Nanan Soekarna Malah Sibuk Jadi Presiden
Di tiga organisasi tersebut Nanan menjabat sebagai presiden, sehingga tentunya akan tetap berhubungan dengan kepolisian.
Penulis: Adi Suhendi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selesai menjabat sebagai Wakapolri bukan berarti Komjen Pol Nanan Soekarna berhenti mengabdikan diri untuk bangsa dan negara. Ia saat ini menjadi orang penting di tiga organisasi besar diantaranya Ikatan Motor Indonesia (IMI), Harley Davidson Club Indonesia (HDCI), Pesatuan Menebak dan Berburu Indonesia (Perbakin).
Di tiga organisasi tersebut Nanan menjabat sebagai presiden, sehingga tentunya akan tetap berhubungan dengan kepolisian. Pasalnya tiga organisasi tersebut akan selalu berurusan dengan polisi.
“Saya masih aktif sebagai presiden IMI, presiden HDCI, presiden Perbakin, saya masih aktif disitu dan ketiganya itu tidak akan lepas dari kepolisian,” kata Nanan di halaman Gedung National Traffict Management Center (NTMC), Selasa (29/7/2013).
IMI dan HDCI berkaitan dengan kegiatan otomotif, dikatakan Nanan sudah pasti akan senantiasa berurusan dengan kepolisian. Melalui organisasi yang kini dipimpin dirinya tersebut mantan Kapolda Sumatera Utara tersebut akan senantiasa mendukung program-program Polri dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyrakat.
Organisasi yang kini dipegangnya tersebut meupakan bagian dari penyaluran hobinya. Ia tidak mau main-main dengan hobinya tersebut, sehingga ia bercita-cita ingin melambungkan Indonesia dan mengibarkan bendera merah putih di dunia melalui organisasi tersebut.
“Saya bukan hobi main-main, tapi saya ingin membawa nama Indonesia. Saya selalu katakan ayo world class, ayo world class. Jadi penembak world class, olah raga otomotif world class,” ungkapnya.
Ia mengungkapkan, bahwa di dunia otomotif, nama Indonesia mulai melambung setelah anak berusia 11 tahun asal Jawa Baat mampu menjadi juara dunia Gokar yang dialaksanakan di Italia. “Hal seperti itu yang kita bina,” ucapnya.
Selain itu ia akan membawa nama Indonesia dan mengibarkan bendera merah putih ke Milwaukee, Amerika Serikat pada 21 Agustus 2013 dalam acara Bikerockestra. Nanan akan membawa 24 orang dari HDCI ke Amarika Serikat untuk membawa Indonesia . “Kita jual nama Indonesia yang positif,” ucapnya.
Disamping itu, ikatan kebatinannya dengan Polri tidak akan pernah luntur meskipun sudah menjadi purnawirawan polisi. Ia masih bisa memberikan masukan kepada Polri untuk menjadi lebih baik lagi melalui Pesatuan Purnawirawan Polri