Ini Alasan Komite Konvensi Tidak Undang Bupati Kutai Timur Isran Noor
Bupati Kutai Timur, Isran Noor tak terdaftar sebagai calon peserta presiden Konvensi Partai Demokrat
Penulis: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bupati Kutai Timur, Isran Noor tak terdaftar sebagai calon peserta presiden Konvensi Partai Demokrat, yang pada akhirnya menetapkan 11 nama untuk menjadi peserta dan mengikuti tahapan selanjutnya.
Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Timur ini memang pernah didekati dan masuk penjaringan Komite. Namun atas banyak alasan dan pertimbangan, nama Isran tak muncul untuk mengikuti prakonvensi.
"Dia tidak diundang. Belum ada undangan yang saya tandatangani. Memang sempat didekati karena dia kader kami," ujar Sekretaris Komite Konvensi Partai Demokrat, Suaedy Marasabesy kepada wartawan di Wisma Kodel, Jakarta, Jumat (30/8/2013).
Menurut Suaedy, tidak diundangnya Isran, salah satunya karena keterbatasan ruang, dan terbentur persyaratan. Apalagi, putusan ini atas masukan anggota Komite lainnya, yang memutuskan tidak mengundang Isran.
Anggota Komite Konvensi, Putu Suasta tak memungkiri jika Isran yang jauh hari sudah woro-woro sebagai calon peserta di berbagai kesempatan ini, menjadi bidikan. Tapi lagi-lagi, banyak pertimbangan yang membuatnya tak diundang.
Adapun 11 nama kandidat adalah Ali Masykur Musa, Anies Rasyid Baswedan, Dahlan Iskan, Dino Patti Djalal, Endriartono Sutarto, Gita Irawan Wirjawan, Hayono Isman, Irman Gusman, Marzuki Alie, Pramono Edhie Wibowo, dan Sinyo Harry Sarundajang.