Pramono Edhie Minta Kasus HAM Tidak Diungkit Kembali
Pramono Edhie Wibowo, mengatakan pemerintah dan rakyat harus benar-benar jeli untuk melihat kasus pelanggaran HAM
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Pramono Edhie Wibowo, peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, mengatakan pemerintah dan rakyat harus benar-benar jeli untuk melihat kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang terjadi di Indonesia.
"Soal pelanggaran HAM berat. Kita harus tahu betul apa itu pelanggatan HAM berat," ujar Edhie, dalam Debat Bernegara Peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (5/3/2014) kemarin.
Menurut Edhie, perlu dimengerti betul kriteria pelanggaran HAM. Setelah itu barulah diambil tindakan tegas serta kebijakan untuk menyelesaikan masalah.
"Kenapa mengungkit masa lalu. Maju ke depan, tapi tidak lupakan yang lama dan jangan terulang. Mari bergerak maju menjadikan Indonesia lebih baik," kata Edhie.