Ekspedisi NKRI 2014 Gelar Pengobatan dan Sunatan Massal di Tual
Wadanjen Kopassus dalam sambutannya mengatakan sangat merasa terharu datang kedesa wilayah yang sangat terpencil
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tim ekspedisi NKRI 2014 Sub Korwil-2, Tual, Maluku Tenggara, bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Tual menggelar kegiatan sunatan massal dan pengobatan massal di Desa Dullah Laut, Tual Sabtu (5/4/2014).
"Kami mewakili masyarakat Dullah laut mengucapkan terima kasih kepada tim ekspedisi NKRI 2014 yang telah mengadakan pengobatan massal dan sunatan massal. Kegiatan ini merupakan momen bersejarah dan catatan sejarah bagi kami, karena acara seperti ini masih pertama kali dan berharap kedepan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Dullah laut," kata Kades Dullah Laut H. Munadi Rahadat dalam sambutannya.
Sementara itu Wadanjen Kopassus dalam sambutannya mengatakan sangat merasa terharu datang kedesa wilayah yang sangat terpencil.
"Karen antusias masyarakat menyambut kami. Kami juga sangat senang melihat masyarakat berbondong-bondong datang ketempat ini untuk berobat," katanya.
Perlu diketahui bahwa Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara 2014 merupakan ekspedisi yang keempat kalinya antara lain, Ekspedisi Bukit Barisan 2011 di Sumatera, Ekspedisi Khatulistiwa 2012 di Kalimantan Ekspedisi NKRI Koridor Sulawesi 2013.
Sebelum mengakhiri sambutannya Wadanjen mengajak, untuk bersatu padu, bahu membahu untuk menjaga persatuan dan kesatuan dalam rangka membangun negeri yang kita cintai ini.
Pada acara yang diikuti ratusan masyarakat tersebut diakhiri dengan pemberian bingkisan oleh Danrem 151/Binaya Kolonel Inf WWF Mamahit selaku Dankorwil Utara kepada masyarakat Dullah laut dan penandatanganan Tugu Ekspedisi NKRI 2014 oleh Wadanjen Kopassus Brigjen TNI M.Herindra, M.A Selaku Wakil Ketua Pelaksanana Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara 2014.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.