Annas Maamun Akan Ditahan di Rutan Militer
Politikus Partai Golkar itu ditahan setelah menjalani pemeriksaan penyidik KPK, pada sore nanti.
Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengungkapkan bahwa rencananya Annas Maamun akan ditahan di Rumah Tahanan KPK yang berada di komplek militer Pomdam Guntur Jaya.
Politikus Partai Golkar itu ditahan setelah menjalani pemeriksaan penyidik KPK, pada sore nanti.
"AM akan ditahan Rutan Guntur," kata Abraham Samad di kantornya, Jakarta, Jumat (26/9/2014).
Sementara pengusaha GM, yang turut ditetapkan sebagai tersangka dugaan suap bersama Annas, rencananya kata Abraham akan ditahan di Rutan KPK yang berada di gedung kantor tersebut.
"GM di Rutan KPK," tegas Abraham.
Pada perkara Annas dan GM diduga melakukan praktek suap alih fungsi hutan dan suap ijon proyek di Riau. Annas dijerat sebagai penerima, sedangkan GM selaku pengusaha dijerat sebagai tersangka pemberi.