Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Istri Gus Dur Pertanyakan Dalil yang Menyebutkan Ucapan Selamat Natal Haram

Menurutnya, tidak ada yang salah bagi umat Muslim mengucapkan selamat natal kepada umat Nasrani.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Istri Gus Dur Pertanyakan Dalil yang Menyebutkan Ucapan Selamat Natal Haram
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Istri mendiang Gus Dur, Sinta Nuriyah 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri presiden ke-4 Republik Indonesia, Sinta Nuriyah Wahid angkat bicara terkait larangan bagi umat Muslim untuk mengucapkan selamat natal kepada umat Nasrani. Menurutnya, tidak ada yang salah bagi umat Muslim mengucapkan selamat natal kepada umat Nasrani.

"Cuma mengucapkan selamat natal loh kok diharamkan. Siapa yang diharamkan? dalil-dalilnya mana? Nggak ada haram menurut saya," kata Sinta usai peluncuran buku 'Gus Dur di Mata Perempuan, di restoran Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (23/12/2014).

Sinta menjelaskan, yang haram atau tidak boleh dilakukan para umat Muslim adalah mengikuti misa agama lain. Menurutnya, sekedar mengucapkan selamat natal tidak ada masalah.

"Yang haram atau nggak boleh kalau mengikuti misa agama lain. Misalnya agama Kristen natal itu misa (umat Muslim) tidak boleh (ikut)," tuturnya.

Ibu dari Inayah Wahid itu pun berharap agar isu yang mengucapkan selamat natal itu haram tidak berlarut-larut. Agar tidak menimbulkan kebencian antar umat beragama.

"Cuma mengucapkan, kenapa sih begitu aja direpot-repotkan," tandasnya.

Berita Rekomendasi

Berdasarkan catatan Tribunnews.com, pada perayaan natal tahun lalu anak Gus Dur yang bernama Inayah Wahid dan kakaknya Anita Wahid turut memberikan dukungan moril kepada jemaat Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Filadelfia.

Jemaat Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Filadelfia tahun lalu menggelar misa di depan Istana Negara karena gereja mereka disegel.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas