Hari Ini Panglima TNI Tinjau Lokasi Pencarian Jenazah Korban Airasia
Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko akan mengunjungi posko utama pencarian jenazah penumpang dan awak pesawat AirAsia QZ8501, Selasa (6/1/2015).
Editor: Gusti Sawabi
Tribunnews.com, Pangkalan Bun - Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko akan mengunjungi posko utama pencarian jenazah penumpang dan awak pesawat AirAsia QZ8501 di Landasan Udara Iskandar, Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, Selasa (6/1/2015).
"Besok akan menerima kedatangan Panglima TNI," kata Danlanud Iskandar Letkol Pnb Johnson Simatupang di Lanud Iskandar, Senin (5/1/2015).
Selain itu, ia menambahkan, Panglima juga akan meninjau proses pencarian korban dan badan pesawat itu secara langsung di Selat Karimata. Panglima berencana akan terbang dengan menggunakan helikopter menuju KRI Banda Aceh sesaat setelah tiba di Lanud Iskandar.
Sedianya, Moeldoko akan meninjau proses pencarian Senin kemarin. Namun, rencana ini batal lantaran ia menghadiri serah terima jabatan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) baru Laksamana Madya TNI Ade Supandi dari KSAL sebelumnya Laksamana TNI Marsetio.
Sebatas informasi, hingga hari kesembilan pelaksanaan pencarian, sudah 37 jenazah korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501 yang ditemukan. Dari 37 jenazah, 13 jenazah sudah dipastikan identitasnya setelah menjalani proses identifikasi oleh tim DVI Polri di Rumah Sakit Bhayangkara, Surabaya, Jawa Timur.
Berdasarkan manifes penerbangan, ada 155 penumpang dan 7 awak pesawat Air Asia dalam penerbangan QZ8501 dengan rute Surabaya-Singapura, pada Minggu (28/12/2014) tersebut. (Dani Prabowo)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.