Target Tahun Depan 2.000 Sekolah UN Gunakan CBT
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menargetkan sebanyak 2.000 sekolah menjalankan pelaksanaan ujian nasional dengan sistem komputer
Penulis: Rahmat Patutie
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menargetkan sebanyak 2.000 sekolah menjalankan pelaksanaan ujian nasional dengan sistem komputer yang terhubung dengan internet atau computer based test (CBT) pada tahun depan.
"Kalau kami lihat antusias betapa enjoynya anak-anak yang mengikuti ujian berbasis komputer ini, tahun depan kami bisa mencapai di atas 2000," kata Kepala Pusat Informasi dan Humas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Ari Santoso saat ditemui Tribunnews.com di ruangannya, Selasa (14/4/2015).
Ari menjelaskan, saat ini tercatat ada 556 sekolah yang melaksanakan ujian menggunakan CBT di seluruh Indonesia.
Untuk melancarkan itu, pihaknya akan mengevaluasi berbagai problem pelaksanaan perdana pada tahun ini. "Jadi kami akan mengevaluasi memanajemen problem, mengevaluasikan supaya terstruktur betul," ujarnya.
Lebih lanjut, selain di Jakarta, sekolah-sekolah tingkat menengah atas di Yogyakarta, Surabaya, dan Jayapura dianggap paling baik melaksanakan sistem ujian berbasis komputer itu.
"Paling banyak di Yogyakarta 10 persen. Kedua Surabaya, dan ketiga Jayapura sudah di atas rata-rata nasional, sudah 3 persen," ujarnya.