Pendiri SOKSI Temui Jokowi di Istana
Belum diketahui apa isi pertemuan keduanya bersama Presiden
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pendiri Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI), Suhardiman menemui Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.
Suhardiman terlihat di Kompleks Istana sekitar pukul 13.15 WIB. Dirinya mengenakan kemeja berwarna merah dan menggunakan kursi roda.
Ia didampingi oleh Ketua Umum SOKSI, Ade Komaruddin yang juga memakai kemeja berwarna merah.
Sebelum bertemu dengan Presiden, Suhardiman dan Ade Komarudin diminta menunggu terlebih dahulu di ruang tunggu tamu presiden.
Barulah sekitar 35 menit kemudian diantar menuju ke Istana.
Ketika dikonfirmasi, Ade Komaruddin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Bali ini hanya mengatakan dirinya mengantar Suhardiman bertemu dengan orang nomor satu di Republik Indonesia ini.
"Ini saya hanya mengantar senior saja," kata Ade, Rabu(3/6/2015).
Belum diketahui apa isi pertemuan keduanya bersama Presiden.
Sebab, Ade Komaruddin enggan mengungkapkannya. Namun sesuai agenda Istana, Presiden akan menemui SOKSI sekitar pukul 13.30 WIB.