Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Belum Diperiksa, Istri Gubernur Sumatera Utara Ternyata di Jakarta

Evy diduga adalah perantara suap dari Gatot yang diberikan kepada pengacara Otto Cornelis (OC) Kaligis

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Belum Diperiksa, Istri Gubernur Sumatera Utara Ternyata di Jakarta
Warta Kota/Henry Lopulalan
Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hampir dua pekan setelah operasi tangkap tangan di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan, Sumatera Utara, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum memeriksa Evy Susanti.

Evy yang berstatus sebagai istri Gubernur Sumatera Utara Gatot Puji Nugroho, sudah dicegah bepergian ke luar negeri.

Evy diduga adalah perantara suap dari Gatot yang diberikan kepada pengacara Otto Cornelis (OC) Kaligis untuk diberikan kepada hakim PTUN.

"Kalau tidak salah lagi umroh. Pasti diperiksa," kata Pelaksana tugas Wakil Ketua KPK, Indriyanto Seno Adji, di kantornya, Jakarta, Rabu (22/7/2015).

Evy memang tidak terdengarnya kabarnya sejak OTT tersebut. Keterangan dari kuasa hukum Gatot, Razman Arief Nasution, justru mengatakan Evy kini sedang berada di Jakarta.

"Ibu Evy ada di kantor saya," kata Razman di KPK.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas