Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Manajemen Aviastar: Bahan Bakar Pesawat Cukup

"Bahan bakar yang tadi diisi dibawa pada pesawat sebanyak 2.300 pounds," kata Petrus

Editor: Hasanudin Aco

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - General Manager PT Aviastar Mandiri Petrus Budi menegaskan, Pesawat jenis Twin Otter rute Masamba - Makassar memiliki bahan bakar cukup. Namun, pesawat tersebut hilang kontak, Jumat (2/10/2015).

"Bahan bakar yang tadi diisi dibawa pada pesawat sebanyak 2.300 pounds," kata Petrus di kantor Aviastar, Jakarta Timur, Jumat (2/10/2015).

Dengan 2.300 pounds, pesawat bisa terbang dengan asumsi normal hingga 4 jam. Sementara itu, penerbangan dari Masamba - Ujungpandang yakni 1 jam 10 menit.

"Artinya cukup," kata Petrus.

Sebelumnya, pesawat jenis Twin Otter milik maskapai penerbangan Aviastar dengan rute penerbangan Masamba-Makassar hilang kontak, Jumat (2/10/2015).

Pesawat berangkat pukul 14.25 Wita dan diharapkan sampai pada pukul 15.39 Wita.

Penulis: Kahfi Dirga Cahya

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas