Sudirman Said Bocorkan Lima Syarat Jadi Pemimpin yang Baik
Sudirman Said membeberkan adanya lima syarat yang harus dipenuhi seseorang jika ingin jadi pemimpin.
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said membeberkan adanya lima syarat yang harus dipenuhi seseorang jika ingin jadi pemimpin.
Menurut Sudirman hal tersebut wajib dimiliki jika ingin meningkatkan sebuah kepemimpinan pejabat negara.
"Menjunjung tinggi integritas itu yang paling pertama," ujar Sudirman di kuliah Kampus Sekolah Tinggi Hukum Indonesia Jentera, Rabu (30/11/2016).
Faktor kedua dan ketiga menurut Sudirman Said adalah mementingkan urusan negara dan menargetkan adanya perubahan. Tanpa kedua faktor tersebut, pejabat negara hanya akan memanfaatkan kekuasaannya.
"Mengedepankan kepentingan negara dan mendorong perubahan," ungkap Sudirman Said.
Untuk syarat keempat mantan Direktur Utama PT Pindad (Persero) itu juga menyebut seorang pemimpin tidak boleh mudah panik. Mereka harus tenang menghadapi berbagai macam masalah yang menerpa.
"Berprestasi dalam situasi normal, tenang dalam menghadapi krisis," jelas Sudirman Said.
Sudirman menambahkan hal terakhir yang harus dimiliki seorang pemimpin baik adalah menyiapkan kader yang handal dan cakap. Karena sebuah jabatan menurut Sudirman ada masa kedaluwarsa.
"Menumbuhkan pemimpin baru, begitu duduk di jabatan dia harus tahu siapa kader berikutnya," kata Sudirman.