Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Penjelasan Wings Air Mengenai Insiden di Bandara Mutiara

Pihak Wings Air melalui Presiden Direktur Lion Air Group, Edward Sirait menyatakan bahwa pihaknya sengaja menahan satu unit pesawat mereka di Palu un

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Wings Air melalui Presiden Direktur Lion Air Group, Edward Sirait menyatakan bahwa pihaknya sengaja menahan satu unit pesawat mereka di Palu untuk tidak terbang.

Menurut Edward, pesawat bernomor penerbangan IW 1156 tersebut sedang menjalani pengecekan teknis.

Sebelumnya diberitakan pesawat Wings Air IW 1156 yang bertolak dari Bandara Mutiara Sis Al-Jufri, Palu, menuju Luwu, kembali ke landasan setelah mengalami persoalan teknis.

Hanya berselang lima menit setelah lepas landas, pesawat yang mengangkut 64 orang penumpang tersebut kembali ke landasan, karena mengalami kerusakan pada mesin sebelah kanan.

Sejumlah penumpang mendengar suara semacam ledakan dan melihat percikan api di bagian sebelah kanan pesawat.

Sebagian penumpang telah melakukan refund, reschedule dan ada juga yang kami terbangkan dengan Batik Air dan Lion Air.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas