Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Baru Terima Tiga Pendaftar, Panitia Seleksi Hakim MK: Biasanya Banyak Yang Daftar Jelang Ditutup

"Mungkin jadi satu kebiasaan pada akhir-akhir tutup baru banyak yang daftar. Karena itu, kita tunggu sampai tanggal 3 (Maret) itu,"

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Baru Terima Tiga Pendaftar, Panitia Seleksi Hakim MK: Biasanya Banyak Yang Daftar Jelang Ditutup
Tribunnews.com/ Imanuel Nicolas Manafe
Ketua Panitia Seleksi Hakim Mahkamah Konstitusi Harjono di Gedung 1 Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Selasa (28/2/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Panitia Seleksi Hakim Mahkamah Konstitusi Harjono mengaku optimis pendaftar akan kembali datang hingga hari terakhir masa pendaftaran.

Berdasarkan kebiasaan yang terjadi pada seleksi sebelumnya, Pansel Hakim MK kedatangan banyak pendaftar di hari terakhir masa pendaftaran.

Baca: Jokowi: Memalukan Kalau Masih Ada Penderita Gizi Buruk

"Mungkin jadi satu kebiasaan pada akhir-akhir tutup baru banyak yang daftar. Karena itu, kita tunggu sampai tanggal 3 (Maret) itu," ujar Harjono di Gedung 1 Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Sementara ini, Harjono mengatakan bahwa baru tiga orang yang mendaftar sebagai Calon Hakim MK.

Baca: Habib Rizieq: Kita Sambut Kedatangan Raja Salman, Beliau Saudara Kita

BERITA TERKAIT

Dua diantara orang yang mendaftar tersebut pernah mendaftar sebagai calon periode sebelumnya.

"Terus terang saya sampaikan pada anda sekalian bahwa sampai tanggal ini belum dicek lagi, itu baru tiga yang mendaftar. memang kita tidak tahu sampai berapa nanti yang daftar," tutur Harjono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas