Inilah Bahayanya Cairan Kimia yang Disiram ke Wajah Novel Baswedan
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan disiram air keras oleh dua orang pengendara motor tak dikenal.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan disiram air keras oleh dua orang pengendara motor tak dikenal.
Kejadian ini terjadi di masjid Al Ihsan, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Novel diserang saat berada di depan masjid Al Ihsan, usai menjalankan salat subuh, sekitar pukul 05.10 WIB.
Kasus ini segera ditangani oleh pihak kepolisian.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengungkapkan bahwa Novel mengalami luka di mukanya.
"Langsung menyiram dengan menggunakan air keras dan mengenai mukanya," ujar Argo Yuwono, Selasa (11/4/2017) seperti dikutip dari Tribunnews.com.
Novel mengalami bengkak di kelopak mata bagian bawah kiri dan berwarna kebiruan serta bengkak di dahi sebelah kiri dikarenakan terbentur pohon.
"Selanjutnya pelaku melarikan diri. Korban dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading guna pertolongan dan saat ini dalam perawatan di kamar nomor 508," ujar Argo.
Kepolisian kini tengah melakukan penyelidikan dan akan melakukan olah di tempat kejadian perkara (TKP).
"Kemudian, mencari saksi-saksi, bukti, dan informasi di TKP," ujar Argo.
Bahaya Air Keras
Dikutip dari Kompas.com, air keras merupakan larutan asam pekat yang sering dugunakan dalam dunia kriminalitas.
Serangan air keras ini juga bisa mengakibatkan kematian.
Namun jika korban selamat, seringkali mereka harus menanggung trauma fisik dan psikologis karena mengalami kecacatan.