Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Cendana, Mantan Menteri hingga Dian Sastro Nyoblos di TPS Ini

Meski orang ternama, mereka juga tampak mengantre sebelum petugas pemungutan suara memanggil nama mereka.

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Mohamad Yoenus
zoom-in Keluarga Cendana, Mantan Menteri hingga Dian Sastro Nyoblos di TPS Ini
capture
Keluarga Cendana, Mantan Menteri Hingga Dian Sastro Nyoblos di TPS Ini 

Laporan Wartawan Tribunnews, Abdul Qodir

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah orang ternama berpartisipasi memberikan suara Pilgub DKI Jakarta Putaran Kedua di TPS 01 Gondangdia, Jalan Rasamala, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/4/2017).

Mulai keluarga Presiden ke-2 RI Soeharto atau dikenal Keluarga Cendana, mantan menteri Chairul Tanjung, politisi Rizal Mallarangeng hingga aktris peran Dian Sastro, datang ke TPS yang terletak kawasan elit tersebut.

Dari Keluarga Cendana yang menggunakan hak pilihnya di antaranya Siti Hardiyanti Rukmana atau Mbak Tutut, Siti Hediati atau Titiek Soeharto, Siti Hutami Endang Adiningsih atau Mamiek Soeharto, Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto, dan Sigit Harjojudanto atau Ari Sigit.

Meski orang ternama, mereka juga tampak mengantre sebelum petugas pemungutan suara memanggil nama mereka.

Selain itu, mereka juga tampak saling menyapa dengan warga lainnya.(*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas