Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sampah Plastik Tampak Berserakan di Tol Cipali

Sampah plastik terlihat memenuhi jalan Tol Cipali, khusunya di bahu-bahu jalan tol.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Sampah Plastik Tampak Berserakan di Tol Cipali
TRIBUNNEWS.COM/ Vincentius Jyestha
Sampah plastik berwarna putih terlihat memenuhi jalan Tol Cipali terutama KM 148 + 800, Jumat, (23/6/2017). 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - H-2 lebaran, diprediksi menjadi puncak arus mudik, Jumat (23/6/2017).

Kendaraan roda 4 terlihat memenuhi jalan tol, tak terkecuali Tol Cikopo-Palimanan (Cipali).

Meski arus lalu lintas sama padat dengan tol lain, ada sesuatu yang berbeda di tol ini.

Sampah plastik terlihat memenuhi jalan Tol Cipali, khusunya di bahu-bahu jalan tol.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, sampah plastik tersebut berupa stereofoam tempat membungkus makanan, botol plastik, serta plastik untuk membawa barang atau kantong kresek.

kantong kresek berwarna putih tampak menumpuk di jalan Tol Cipali KM 148 + 800.

Berita Rekomendasi

Baik bahu kiri atau bahu kanan jalan Tol Cipali sama-sama terlihat dipenuhi sampah plastik.

Kesan kumuh dan kotor jadi terlihat karena pembuangan sampah plastik yang tidak pada tempatnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas