Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Kata Eks Aktivis 98 Soal Sosok Jenderal Gatot Nurmantyo

sosok Jenderal Gatot Nurmantyo dianggap mumpuni mempunyai kewibawaan dan memiliki modal dalam kepemimpinan nasional

zoom-in Ini Kata Eks Aktivis 98 Soal Sosok Jenderal Gatot Nurmantyo
TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI/Kolonel Inf Bedali Harefa.
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo saat memberikan pengarahan kepada 1.500 Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Banten, bertempat di Lapangan Kampus UIN, Serang, Provinsi Banten, Senin (17/7/2017). TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI/Kolonel Inf Bedali Harefa 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Front Eksponen Aktivis 98 menilai Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo pantas menjadi pemimpin yang handal dalam menjaga Pancasila dan keutuhan NKRI.

Alasannya, Jenderal Gatot memiliki kepribadian yang tegas dan berani menghadapi segala macam ancaman.

"Kami mendukung Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai pemimpin yang handal dalam menjaga Pancasila dan keutuhan NKRI," ujar Aktivis Front Eksponen 98, Dondi Rivaldi dalam pernyataannya, Kamis(3/8/2017).

Dikatakan Dondi, sosok Jenderal Gatot Nurmantyo dianggap mumpuni mempunyai kewibawaan dan memiliki modal dalam kepemimpinan nasional yang sedang membangun ini.

"Jenderal Gatot Nurmantyo itu mumpuni karena memiliki modal dalam kepemimpinan nasional. Pantas disandingkan dengan tokoh nasional yang lain,"ujarnya.

Menurut Dondi dalam menjaga NKRI dari segala bentuk ancaman dalam negeri dan luar negeri, Jenderal Gatot Nurmantyo tidak diragukan lagi lantaran sikap tegas dan berwibawa dalam menghalau rongrongan yang akan memecah belah kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Dalam menjaga NKRI Jenderal Gatot Nurmantyo sudah menunjukan komitmen dan loyalitasnya, sudah tidak diragukan lagi karena sudah berjalan dengan baik," katanya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas