Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Politisi Golkar: Kelihatannya Setya Novanto Sudah Tidak Betah di Rumah Sakit

"Kelihatannya beliau sudah tidak betah di rumah sakit ya. Tapi saran dokter masih tetap (harus di rumah sakit)," kata Roem.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Politisi Golkar: Kelihatannya Setya Novanto Sudah Tidak Betah di Rumah Sakit
Twitter.com
Setya Novanto terbaring di rumah sakit. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat DPP Partai Golkar Roem Kono mengaku belum mengetahui kabar kepulangan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dari Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta.

Ia mengaku sempat menjenguk Novanto di Rumah Sakit Premier pada Senin (2/10/2017).

Menurut Roem, Novanto masih sakit saat ia membesuk.

"Kelihatannya beliau sudah tidak betah di rumah sakit ya. Tapi saran dokter masih tetap (harus di rumah sakit)," kata Roem di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (3/10/2017).

Baca: Setya Novanto Dicegah ke Luar Negeri Hingga April 2018

Roem menambahkan, tim dokter juga menyarankan Novanto terus melakukan rawat jalan ke depannya.

"Mungkin ya (pulang semalam)," kata Roem.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya Ketua DPR Setya Novanto tidak lagi menempati ruang perawatan di Rumah Sakit Premier, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (3/10/2017).

Kepala Hubungan Masyarakat RS Premier, Sukendar mengatakan, Novanto telah meninggalkan RS Premier sejak Senin (2/10/2017) malam.

"Sudah pulang, kemarin sekitar pukul 20.00 WIB," kata Sukendar saat dihubungi, Selasa.

Namun Sukendar tidak bisa menjelaskan alasan pulangnya Setya Novanto. Sebab, yang bisa menjelaskan hal itu adalah dokter yang menanganinya.

Menurut Sukendar, Novanto pulang setelah mendapatkan izin dari dokter yang menanganinya.

"Dengan seizin dokter," kata dia.

Menurut Sukendar, Setya Novanto pulang dijemput oleh pihak keluarga.

Penulis: Rakhmat Nur Hakim
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul:   Politisi Golkar: Kelihatannya Setya Novanto Sudah Tidak Betah di RS

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas