Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Satu Meja Kompas TV: Kita Muda, Kita Beda

Sejumlah terobosan kaum muda menjadi bukti, bahwa kaum milenial memiliki cara berpikir dan cara bekerja yang lebih cerdas dan kreatif.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Satu Meja Kompas TV: Kita Muda, Kita Beda
TRIBUN/BIRO PERS
Presiden Joko Widodo berfoto bersama saat peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-89 di Halaman Istana Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/10/2017). Peringatan dengan konsep bernuansa anak muda yang diikuti sekitar 1.000 pemuda berprestasi dari berbagai daerah di Indonesia tersebut mengangkat tema "Kita Tidak Sama, Kita Kerja Sama". TRIBUNNEWS/BIRO PERS 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - 28 Oktober 1928, adalah tonggak sejarah saat para pemuda pernah bersumpah kepada Indonesia.

Dengan segenap tumpah darah dan semangat para pemuda, negeri ini terus bergerak dan berlari.

Kini, 89 tahun sudah, generasi muda yang dikenal dengan kaum milenial tengah berperang sengit.

Bukan lagi soal bambu runcing ataupun senapan laras panjang, namun inovasi dan transformasi menjadi amunisi demi menjadi yang terdepan di era digital kini.

Sejumlah terobosan kaum muda menjadi bukti, bahwa kaum milenial memiliki cara berpikir dan cara bekerja yang lebih cerdas dan kreatif.

Tren ekonomi melalui metode daring/online menjadi salah satu yang dicetuskan oleh kaum muda dan kini merajai pasar ekonomi Indonesia.

Tak melulu soal persaingan digital, sejumlah catatan khusus masih mewarnai negeri ini.

Berita Rekomendasi

Perilaku korupsi, gaduh politik, ekonomi yang belum merata, dan nilai kebhinekaan yang belum terawat seutuhnya, sejatinya menjadi perhatian kaum pemuda.

Dengan latar belakang suku, agama dan ras kaum muda yang berbeda, perubahan Indonesia untuk menjadi lebih baik bukan lagi sebuah harapan, namun bisa menjadi keniscayaan kelak.

Lalu, sudah sejalankah sumpah pemuda dengan semangat dan langkah kaum muda kini? dan bagaimana kaum muda memandang masa depan Indonesia?

Saksikan talkshow Satu Meja episode “Kita Muda, Kita Beda”. Senin, 30 Oktober 2017, pukul 22.00 WIB di Kompas TV bersama Pemimpin Redaksi Harian Kompas Budiman Tanuredjo.

Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas