Tiga Pelajar SMA 68 Jakarta Raih Rekor MURI karena Berhasil Taklukkan Puncak Carstensz
Tiga pelajar yang berhasil membawa nama harum sekolahnya tersebut meraih rekor MURI sebagai Tim Pelajar Pertama yang mendaki puncak Carstensz.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rekor MURI berhasil diraih oleh para pelajar SMA 68 Jakarta yang tergabung dalam klub pecinta alam Elpala.
Tiga pelajar yang berhasil membawa nama harum sekolahnya tersebut meraih rekor MURI sebagai Tim Pelajar Pertama Indonesia yang mendaki puncak tertinggi Indonesia, Jayawijaya, Carstensz (4.884 mdpl) tepat pada tanggal 5 Oktober 2017 silam.
Mereka adalah Shafira Dinda Ariefti, Geas Aldino, dan Muhammad Iqbal Putra.
Penyerahan Rekor MURI ini diberikan langsung oleh Pendiri Museum Rekor Dunia Indonesia, Jaya Suprana kepada 3 pelajar SMA 68 tersebut di Galeri MURI, Jakarta disaksikan Kepala Sekolah SMA 68 Adwiana Hardiyanti dan 2 orang guru, Tri Christiana Wardani serta Widiartinny.
"Pada tanggal 13 November 2011, Elpala SMA 68 telah pula mencapai puncak tertinggi Benua Afrika Kilimanjaro (5.985 mdpl) yang ketika itu diwakili oleh dua orang pelajar, Ganther Rizki Ariotejo dan Kevin Adam Hermandi,"ujar Pendiri Elpala, Dar Edi Yoga, Selasa(21/11/2017).
Dar Edi telah sukses membawa pendaki tunadaksa Sabar Gorky ke empat puncak tertinggi dunia.
Ditambahkan Dar Edi, tahun depan Elpala SMA 68 berencana akan mendaki puncak tertinggi Benua Eropa, Elbrus (5.642 mdpl) di Rusia dengan mengirim 3 pelajar putri dan 2 pelajar putra.
Dengan diraihnya rekor MURI ini, Dar Edi Yoga berharap dapat memberikan inspirasi dan motivasi kepada para pelajar pecinta alam di berbagai SMA untuk dapat mengukir prestasi dengan kegiatan yang positif.
Dan berharap agar pihak sekolah di DKI Jakarta tidak membatasi kegiatan ekstrakurikuler ini.
"Kegiatan pecinta alam adalah proses remaja mendewasakan dirinya. Melalui alam kita dapat belajar berbagai hukum yang ada padanya," kata Dar Edi Yoga.