Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dulu Tukang Parkir, Kini Boyong Barang Mewah Koruptor yang Dilelang KPK

Siapa menyangka sosok Muhammad Zufri dapat memboyong sebagian besar barang sitaan yang dilelang KPK, Jakarta, Jumat (24/11/2017).

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Dulu Tukang Parkir, Kini Boyong Barang Mewah Koruptor yang Dilelang KPK
Tribunnews.com/ Amriyono Prakoso
Muhammad Zufri 

Bukan hanya itu, Zufri mengaku memiliki niat lain ketika ingin ikut dalam pelelangan di KPK.

Dirinya juga berniat membantu mengembalikan uang negara yang sudah dikorupsi.

"Mau bantu balikin uang negara juga. Kalau beli di KPK kan langsung masuk kas negara," jelas dia.

Sementara itu, Komisi Pemberantasan Korupsi berhasil melelang 37 item senilai Rp 3.585.687.000.

Barang-barang tersebut merupakan barang sitaan dan rampasan KPK terkait perkara korupsi yang telah berkuatan hukum tetap (incraht).

"Ada 37 item (laku) dengan nilai 3.585.687.000," kata Pelaksana tugas Pelaporan Pelaksana Tugas Pengelolaan Barang Bukti dan Eksekusi (Labuksi) KPK, Irene Putri, usai lelang, Jakarta, Jumat (24/11).

Jelas Irene, dana hasil dari lelang itu akan dikembalikan ke kas negara. Sedang barang-barang yang belum laku, akan diikutkan dalam proses lelang berikutnya di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas