Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Subianto: Pesan Utama Adalah Tidak Boleh Korupsi

Pengumuman Sudrajat sebagai bakal calon gubernur diumumkan langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Prabowo Subianto: Pesan Utama Adalah Tidak Boleh Korupsi
TRIBUNNEWS/HO
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) berbincang dengan Ketua Harian Partai Gerindra Moekhlas Sidik (dua kanan), Ketua DPD Gerindra Jabar Mulyadi (kanan), dan Mayjen (Pur) Sudrajat terkait Pilkada Jabar di Jakarta, Kamis (7/12/2017). Dalam pertarungan Pilkada Jabar, Partai Gerindra tetap akan menggandeng PKS dan mengusung Mayjen (Pur) Sudrajat sebagai Cagub Jabar. TRIBUNNEWS/HO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto memiliki pesan khusus kepada bakal calon gubernur Jawa Barat Mayjen TNI (Purn) Sudrajat.

Menurutnya, hal utama yang tidak boleh dilakukan Sudrajat apabila mendapat mandat dari rakyat adalah jangan lakukan korupsi.

"Pesan utama adalah tidak boleh korupsi, tidak boleh ingkar pada komitmen pengabdian kepada rakyat," tegas Prabowo di kediamannya, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2017).

Diketahui, Mayjen TNI (Purn) Sudrajat telah secara resmi diusung Gerindra untuk menjadi bakal calon gubernur Jawa Barat.

Pengumuman Sudrajat sebagai bakal calon gubernur diumumkan langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Baca: Djadjang Nurdjaman Bidik 3 Pemain Asing dan 3 Pilar Lokal untuk Skuat PSMS Medan Musim Depan

Menurut Prabowo, Sudrajat bukanlah orang asing bagi dirinya maupun masyarakat Jawa Barat.‎ Dirinya mengaku sudah lama mengenal Sudrajat bahkan sejak masih aktif di TNI.

Berita Rekomendasi

"Saya kenal beliau sudah lama, beliau salah satu kader terbaik ‎di Akmil Magelang," tuturnya.

Prabowo pun tak segan memuji Sudrajat yang merupakan lulusan dari Harvard University. ‎Padahal, dirinya juga berkeinginan untuk masuk dan lulus dari Harvard University.

"Tidak banyak perwira TNI lulus dari Harvard. Saya dulu ingin ke Harvard, sekarang sudah tercapai tapi cuma jalan-jalan," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas