Upah Layak Jurnalis Tahun 2018 Menurut AJI
Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) merilis upah layak jurnalis pemula atau fresh graduate untuk tahun 2018.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) merilis upah layak jurnalis pemula atau fresh graduate untuk tahun 2018.
Ketua tim riset upah layak jurnalis pemula di Jakarta 2018, Hayati Nupus. menerangkan, upah layak jurnalis pemula besarannya sebesar Rp 7.963.949.
Baca: Kenakan Jersey Timnas Indonesia, Jokowi Resmikan Stadion Utama Gelora Bung Karno
Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan upah tahun 2016 sebesar Rp 7.540.000 dan 2015 sebesar Rp 6.510.400.
"Upah untuk tahun ini bagi jurnalis fresh graduate sebesar Rp 7.963.949. Meningkat dibandingkan tahun lalu," ujar Nupus di kantor AJI Jakarta, Minggu (14/1/2018).
Baca: Sejumlah Menteri Kabinet Kerja Ikut Saksikan Laga Indonesia Lawan Islandia
Nupus mengatakan, upah layak yang dimaksud merupakan take home pay atau gaji pokok ditambah tunjangan yang diterima jurnalis pemula setiap bulan.
Sedang jurnalis pemula merupakan reporter yang baru diangkat menjadi jurnalis tetap atau masa kerja tiga tahun pertama.
"Dengan memperoleh upah secara layak, bisa bekerja profesional dan semakin meningkatkan mutu produk jurnalisme," ujar Nupus.
Baca: La Nyalla Dipanggil Bawaslu Jawa Timur Besok Terkait Mahar Politik
Nupus menerangkan, riset dilakukan Desember 2017.
Dengan mengambil 63 responden yang merupakan seluruh jurnalis tempat mereka bekerja.
Total ada 31 media yang telah diverifikasi.
Berikut daftar upah di 31 media sampai Desember 2017:
1. Harian Kompas : Rp 8.700.000
2. The Jakarta Post : Rp 6.400.000
3. Bisnis Indonesia : Rp 6.263.940
4. Tirto.id : Rp 5.800.000
5. Harian Jawa Pos : Rp 5.600.000
6. LKBN Antara : Rp 5.000.000
7. Kumparan.com : Rp 5.000.000
8. Tribunnews.com : Rp 4.915.000
9. Gatra : Rp 4.812.000
10. Tempo : Rp 4.800.000
11. Suara.com : Rp 4.800.000
12. Kompas TV : Rp 4.800.000
13. Republika : Rp 4.700.000
14. DAAI TV : Rp 4.700.000
15. TV One : Rp 4.500.000
16. KBR : Rp 4.500.000
17. Kontan : Rp 4.424.000
18. Metro TV : Rp 4.316.000
19. Kompas.com : Rp 4.300.000
20. CNN Indonesia TV: Rp 4.300.000
21. Net TV : Rp 4.200.000
22. Liputan6.com : Rp 3.995.070
23. Viva.co.id : Rp 3.990.000
24. Detik.com : Rp 3.680.000
25. Merdeka.com : Rp 3.600.000
26. MNC TV : Rp 3.450.000
27. Jawa pos.com : Rp 3.200.000
28. RRI : Rp 3.200.000
29. Inilah.com : Rp 3.100.000
Media asing
30 BBC Indonesia : Rp 15.000.000
31. Reuters : Rp 12.000.000