36 Juara di Kategori Industri, 4 Pembicara, 1 yang Terbaik
Ajang penghargaan Indonesia Content Marketing Awards (ICMA) 2018 telah usai digelar pada Rabu 11 April 2018.
Editor: Content Writer
Penjelasan hasil riset dari Faisal sangat selaras dengan presentasi dari Dani Satrio dan Reiza Maspaitella. Dua presenter yang tampil di awal sesi menjelang awarding mengungkapkan pentingnya perubahan perilaku audiens dalam penyusunan strategi konten untuk mendekati mereka.
“Brand harus senantiasa menyesuaikan konten yang diberikan dengan perubahan-perubahan dalam audiens, termasuk pemilihan saluran distribusi konten di customer journey mereka,” kata Dani Satrio.
Sementara Reiza Maspaitella mengingatkan bahwa sudah selayaknya brand berlaku cermat dalam pemilihan influencer. Hal itu disebabkan, bahwa pada dasarnya audiens tidak terlalu hirau jumlah follower, tapi lebih mementingkan relevansi konten yang disiarkan seorang influencer dengan dirinya.
“Tahun ini adalah tahun ‘The Power of Influence’ dan terbukti banyak brand sudah menggunakan influencer dalam pendistribusian kontennya,” jelas Reiza.
Dalam ICMA 2018, 36 brand keluar sebagai juara dari 12 kategori industri. Lalu ada lima brand yang berhak mendapatkan special award, masing-masing untuk Best Corporate Website, Best Use in
Website, serta “Best Use” di Facebook, Instagram dan Youtube. Sementara untuk Best Inhouse Magazine ada enam majalah yang diterbitkan berbagai institusi bisnis, pemerintahan dan BUMN.
Adapun yang berhak menyandang gelar sebagai yang “terbaik” di seluruh kategori industri tahun ini adalah brand apparel dan perlengkapan aktivitas luar ruang, Eiger. Hasil penghitungan poin dari seluruh juri menunjukkan bahwa Eiger meraih skor tertinggi dan memperoleh predikat terbaik untuk ICMA 2018.
Info selengkapnya terkait Indonesia Content Marketing Awards 2018 dapat diakses melalui tautan ini.