Deretan Nama Kepala Daerah yang Pernah Dilantik Mendagri Meski Tersangkut Kasus Korupsi
Indonesia Corruption Watch (ICW) mencatat ada sembilan nama kepala daerah yang dilantik oleh Mendagri saat itu, Gamawan Fauzi
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
Jamro H Jalil terlibat perkara dana KUT senilai Rp 388 juta
5. Gubernur Bengkulu Agusrin Najamuddin
Agusrin Najamuddin terlibat kasus penyalahgunaan dana bagi hasol Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) provinsi Bengkulu sekitar Rp 27 miliar.
6. Wakil Bupati Jember Kusen Andalas
Kusen Andalas teelibat perkara dana operasional DPRD 2004-2009, ia kemudian divonis bebas oleh Pengadilan Negeri Jember.
7. Bupati Boven Digul Yusak Yaluwo
Digul Yusak Yaluwoterlibat kasus pengadaan satu unit kapal tanker LCT 180 dan penggelapan dana kas daerah pada Januari 2006 hingga November 2007.
Ia kemudian divonis Pengadilan Tipikor 4 tahun 6 bulan.
Namun saat kasasi di MA, hukumannya malah ditambah menjadi 5 tahun.
8. Wali Kota Tomohon Jefferson Rumanjar
Jefferson Rumanjar terlibat kasus dana APBD Tomohon periode 2006-2008, ia pun akhirnya divonis Pengadilab Tipikor 9 tahun penjara.
9. Bupati Mesuji Ismail Ishak
Ismail Ishak terlibat perkara sual atau gratifikasi penyertaan dana APBD ke BUMD Tulang Bawang pada tahun 2006.
Ia dipenjara selama 1 tahun dan dilantik di Rumah Tahanan Menggala, Lampung.