Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua DPR Sebut Basarnas Mendapatkan Kendala Sehingga Hentikan Pencarian KM Sinar Bangun

"Pasti ada kendala besar, kalau enggak ada kendala engga mungkin keputusan itu diambil,"

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ketua DPR Sebut  Basarnas Mendapatkan Kendala Sehingga Hentikan Pencarian KM Sinar Bangun
TRIBUN/DANY PERMANA
Ketua DPR RI Bambang Soesatyo. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta Komisi terkait di DPR untuk mengecek keputusan penghentian pencarian KM Sinar Bangun oleh Basarnas.

Bamsoet mengatakan Basarnas pasti mengalami kendala besar sehingga memutuskan untuk mengehnetikan pencarian Kapal yang karam di Danau Toba tersebut per hari ini, selasa (3/7/2018).

"Pasti ada kendala besar, kalau enggak ada kendala engga mungkin keputusan itu diambil," ujar Bamsoet di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, (3/7/2018).

Baca: MK Minta Gugatan Soal Presidential Threshold Munculkan Alasan Konstitusional Baru

Bamsoet meminta masyarakat untuk bersabar.

DPR akan mencari tahu alasan Basarnas penghentian di hari ke 16 pencarian kapal dan korban.

"Jadi mohon bersabar, komisi terkait saya akan minta untuk mengecek kembali alasan keputusan tersebut," katanya.

Baca: Soal Wacana Duet JK-AHY, Bamsoet: Pendirian Golkar Tetap Dukung Jokowi

Pencarian Kapal Sinar Bangun yang karam di Danau Toba telah dilakukan sejak 18 Juni lalu.

Pencarian tersebut kemudian diperpanjang hingga tiga kali mulai 25-27 Juni, 28-30 Juni, dan 1-3 Juli sekarang.

Berita Rekomendasi

Dalam proses pencarian tersebut masih ada 164 korban yang belum ditemukan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas