Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Alasan Johan Budi Terima Tawaran Jadi Caleg PDI-P

Konsep PDI-P tentang negara kesatuan RI berdasarkan Pancasila serta paham nasionalis religius yang diusung PDI-P sesuai

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Alasan Johan Budi Terima Tawaran Jadi Caleg PDI-P
KOMPAS IMAGES
Presiden Jokowi dan juru bicara Istana Johan Budi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Budi menilai visi misi PDI Perjuang‎ sejalan dengan prinsipnya, sehingga menerima tawaran menjadi calon legislatif dari partai tersebut.

"Konsep PDI-P tentang negara kesatuan RI berdasarkan Pancasila serta paham nasionalis religius yang diusung PDI-P sesuai dengan prinsip saya dalam bernegara," tutur Johan dalam pesan singkatnya, Jakarta, Selasa (17/7/2018).

Menurut Johan, keputusan‎ untuk beralih dalam ladang pengabdian kepada negara melalui jalur politik, setelah melalui perenungan selama enam bulan dan berdiskusi bersama keluarga.

Saat dalam perenungan, kata Johan, PDI-P memberi tawaran untuk menjadi calon anggota legislatif untuk Dapil VII Jawa Timur dan akhirnya menerima dengan tujuan ingin berbuat lebih banyak kepada negara.

"PDI-P menjadi pilihan saya karena saya menganggap PDI-P adalah partai yang lebih banyak menyentuh dan bicara tentang rakyat kecil," ujar Johan.

Politisi PDIP Pramono Anung menilai sosok Johan Budi yang dinilai bersih menjadi alasan partai berlambang banteng moncong putih mendaftakannya menjadi calon anggota legislatif.

"‎Pak Johan Budi namanya cukup representatif, namanya cukup baik dipublik," ujar Pramono.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Johan Budi pun memiliki hubungan kedekatan dengan PDIP semenjak ‎menjadi juru bicara Presiden Joko Widodo, bukan saat dirinya berada di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Pak Johan Budi ini mempunyai kedekatan dengan PDIP setelah jadi jubir presiden, tetapi saat di KPK enggak. Terus terang Pak Johan tidak mengajukan, tetapi ada tawaran dari PDIP," papar Pramono.

‎Dimajukannya Johan Budi untuk Dapil VII Jawa Timur, menurut Pramono juga berdasarkan suara-suara kader PDIP yang akhirnya ditampung dan diputuskan.

"Pada saat yang lalu sebenarnya, ada usulan di internal PDIP dari bawah, Pak Johan Budi untuk jadi calon Gubernur Jatim, nah suara-suara itulah yang ditangkep oleh PDIP, tapi sekali lagi itu urusan partai," papar Pramono yang saat ini menjabat Sekretaris Kabinet.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas