Pengamat: Mundur dari Demokrat Bukti Keseriusan TGB Dukung Jokowi
"Besar kemungkinan beliau akan ditawari untuk memperkuat tim kampanye Jokowi, meskipun belum tentu akan beliau terima,"
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mundurnya Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Bajang Zainul Majdi (TGB) dari Partai Demokrat menunjukkan dirinya memang serius mendukung Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres 2019.
Pengamat politik dari Universitas Paramadina, Djayadi Hanan, mengatakan TGB tidak memiliki beban politik setelah mundur dari Partai Demokrat.
Baca: Gerindra Berharap Demokrat Gabung Koalisi Prabowo
"Karena dia sudah jadi orang bebas," ujar kata Djayadi Hanan kepada Tribunnews.com, Selasa (24/7/2018).
Dia juga melihat, keputusan tersebut pun membuka kemungkinan bagi TGB bergabung dengan partai lain bila ada yang memberikan tawaran.
Djayadi pun meyakini TGB akan ditawarkan untuk memperkuat tim pemenangan dan kampanye Jokowi dalam Pilpres 2019.
Baca: KemenPAN-RB dan BKN Diminta Hitung Ulang Formasi PNS Pasca Moratorium
"Besar kemungkinan beliau akan ditawari untuk memperkuat tim kampanye Jokowi, meskipun belum tentu akan beliau terima," ucapnya.
Sebagaimana diketahui, Tuan Guru Bajang (TGB) menyatakan dirinya telah resmi mengundurkan diri dari kepengurusan Partai Demokrat.
Baca: Irianto: Pengembangan Rencana Bisnis Bank Daerah Harus Didukung Penuh
Surat pengunduran diri telah disampaikan langsung dan diterima Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Amir Syamsuddin.
Saat dikonfirmasi tribun, Selasa (24/7/2018) TGB berharap semua pihak menerima keputusannya.
"Tidak ada teguran sama sekali dan surat pengunduran diri sudah disampaikan beberapa hari lalu," ungkap TGB.