Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Jadi Menteri, Susi Pudjiastuti Sering Nginap di Pondok Modern Gontor

Suasana akrab begitu terasa ketika Susi bersilaturrahmi dengan keluarga besar Pondok Modern Darussalam Gontor.

Penulis: Husein Sanusi
zoom-in Sebelum Jadi Menteri, Susi Pudjiastuti Sering Nginap di Pondok Modern Gontor
Istimewa
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com: Husein Sanusi 

TRIBUNNEWS.COM, GONTOR - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018).

Pondok Modern Gontor bukan tempat asing bagi Susi yang populer dengan tagline "Tenggelamkan" tersebut.

Susi Pudjiastuti pernah menjadi wali santri Pondok Modern Gontor ketika menyekolahkan putranya, Almarhum Panji Hilmansyah, yang dimasukkan ke Pondok Modern Gontor pada tahun 2006 silam.

"Ibu Susi, beliau ini juga wali murid yang dulu putranya disini sampai satu tahun. Alhamdulillah menjadi saksi di pondok ini dan ibu ini berkali-kali menginap disini sebelum jadi menteri. Insya Allah merasakan tempe disini," kata Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor, KH Hasan Abdullah Sahal, di depan ribuan santri Gontor saat sambutan di acara silaturrahmi di BPPM Gontor.

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018).
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018). (Istimewa)

Sayangnya, Panji Hilmansyah, tidak berumur panjang. Panji Hilmansyah meninggal dunia di Naples, Florida, Amerika Serikat, beberapa waktu lalu.

Kunjungan Susi kali ini merupakan kunjungan resmi keduanya ke Gontor setelah menjadi menteri, kunjungan sebelumnya pada November 2016.

Berita Rekomendasi

Suasana akrab begitu terasa ketika Susi bersilaturrahmi dengan keluarga besar Pondok Modern Darussalam Gontor.

"Di sini ada Universitas Darussalam (UNIDA) ada beberapa fakultas dan insya Allah akan ada Fakultas Kelautan dan Perikanan. Ibu Susi nanti jadi dosen UNIDA, mengajar disini, kami akan memberi gelar profesor Lillahi Ta'ala," Kata KH Hasan Abdullah Sahal.

"Saya dan anak-anak setuju siapapun presidennya, Ibu Susi ini harus tetap jadi menteri kelautan," tambah KH Hasan.

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018).
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berkunjung ke Pondok Modern Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (31/7/2018). (Istimewa)

Kiai Hasan menjelaskan bahwa kepemilikan Pondok Modern Gontor sudah diwakafkan kepada ummat Islam.

"Pondok ini sudah kami wakafkan, jadi bukan milik saya, pondok ini milik umat Islam seluruh dunia. Jadi saya berdiri disini sebagai seorang yang mendapat amanah dari 2 Milyar umat Islam se-dunia,"

"Sekaligus Ibu Susi juga pemilik pondok ini karena Ibu sebagai umat Islam," Kata KH Hasan Abdullah Sahal.

Dalam sambutannya, Susi Pudjiastuti menyampaikan wawasan kelautan Indonesia yang begitu luas sebagai negara Maritim terbesar dunia.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas