Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Aceh Irwandi Yusuf Bantah Sudah Menikah dengan Steffy Burase

Gubernur nonaktif Aceh, Irwandi Yusuf, membantah dirinya sudah menikahi Fenny Steffy Burase.

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Gubernur Aceh Irwandi Yusuf Bantah Sudah Menikah dengan Steffy Burase
Tribunnews.com/ Ilham Rian Pratama
Gubernur nonaktif Aceh, Irwandi Yusuf usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (17/10/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur nonaktif Aceh, Irwandi Yusuf, membantah dirinya sudah menikahi Fenny Steffy Burase.

Dia membantah melakukan pernikahan siri dengan Steffy pada 8 Desember 2017 silam.

"Hampir, tapi nggak jadi," ucap Irwandi singkat usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (17/10/2018).

Padahal, KPK mengungkap Irwandi telah menikahi Steffy secara siri sejak Desember 2017.

Baca: Diberlakukan Mulai 1 November 2018, E-TLE Siap Awasi Jalanan Ibukota

"Sejak 8 Desember 2017 Saudara Irwandi Yusuf dan Saudari Fenny Stefy Burase telah terikat hubungan suami-istri dan telah diketahui oleh pejabat di lingkungan Provinsi Aceh," dikutip dari dokumen jawaban praperadilan Irwandi Yusuf dari Tim Biro Hukum KPK.

Kesimpulan tersebut diperoleh berdasarkan keterangan saksi dan percakapan via Whatsapp.

BERITA REKOMENDASI

Salah satu saksi yang mengungkap masalah ini adalah seseorang berinisial J.

Baca: Beredar Pesan Retno Marsudi Untuk Australia Soal Pemindahan Kedutaan di Israel, Ini Tamparan Keras

Ia menjelaskan kalau Stefy dan Irwandi telah menikah di sebuah apartemen di Kebon Kacang, Jakarta Pusat pada 8 Desember 2018.

Karena telah berstatus istri, Stefy memiliki kesempatan untuk berkomunikasi dengan pihak-pihak yang dekat dengan Irwandi Yusuf.

"Bahkan dengan leluasa Saudari Stefi Burase meminta sejumlah uang dari Saiful Bahri, seorang pengusaha yang memiliki AMP dengan nama PT Tamitana sebesar Rp 39 juta melalui nomor rekening pemohon (Irwandi)," tulis Biro Hukum KPK dalam dokumen tersebut.

Baca: Ternyata Inilah Karakter Pemilik Uniqlo Jepang Tadashi Yanai

Selain itu, Steffy pun pernah ditawari Irwandi untuk mengerjakan sejumlah proyek yang bernilai Rp 2-3 miliar.


Kemudian Stefy menyampaikan hal itu kepada Musri, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh dan mengajaknya untuk menggarap proyek itu bersama jika janji Irwandi terealisasi.

Irwandi sendiri tersandung dalam kasus dugaan suap dan gratifikasi terkait pengelolaan Dana Otonomi Khusus Aceh 2018.

Sementara Stefy Burase sendiri adalah tenaga ahli dalam Aceh Marathon 2018.

KPK menduga uang suap yang diterima Irwandi salah satunya akan digunakan untuk membeli pakaian dan medali dalam event tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas