Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketahui Tips dari Pilot saat Pesawat Alami Keadaan Darurat

Saat ini, media sedang ramai memberitakan kecelakaan Pesawat Lion Air JT610 dengan rute Jakarta-Pangkal Pinang.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Ketahui Tips dari Pilot saat Pesawat Alami Keadaan Darurat
Tribunnews/JEPRIMA
Petugas mengevakuasi jenazah korban pesawat Lion Air JT 610 di Posko Gabungan kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (29/10/2018). Pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta ke Panggal Pinang diketahui membawa sebanyak 178 penumpang dewasa, 1 anak-anak dan 2 bayi, jatuh di kawasan perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat pada pagi hari ini. Tribunnews/Jeprima. 

Selain itu, jangan buang waktu untuk merekam peristiwa yang terjadi.

"Merekam peristiwa genting ini dengan video memang keren. Tapi,  jika kita mati karena lebih tertarik untuk mengambil video daripada memperhatikan, itu sangat tidak keren," ucapnya.

Setelah pesawat mendarat, jangan langsung berlari keluar dari pesawat. Tunggu di tempat duduk sampai ada intruksi untuk keluar.

"Tetap di kursi sampai diinstruksikan. Jangan membuka pintu atau jendela keluar tanpa instruksi langsung dari pramugari," kata Inch.

Inch juga menyarankan agar kita mengambil kain lembab untuk membantu bernapas saat ada asap.

"Jika ada asap saat evakuasi, tetap posisikan tubuh serendah mungkin," tambahnya.

Bila pendaratan darurat dilakukan di air, Inch menyarankan agar tak mengembangkan rompi sampai kita berada di pintu.

Berita Rekomendasi

Saat melakukan pendaratan di air, pesawat akan terisi air. Mengembangkan rompi pelampung justru membuat kita terjebak di langit-langit pesawat dan membuat kita tak bisa berenang untuk keluar dari pesawat.

"Jika ini terjadi, keluarlah dari pelampungmu untuk bisa berenang dan berpegangan pada seseorang. Rompi pelampung itu bisa menyelamatkan 2 orang," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Demi Keselamatan saat Kecelakaan Pesawat, Ini Tips dari Pilot"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas