Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggota DPRD Jadi Korban Jatuhnya Pesawat Lion Air JT610, Istri Mengurung Diri di Kamar

Senin (29/10/2018) malam, rumah anggota DPRD Bangka Belitung, Dolar, ramai kerabat dan teman sejawat.

zoom-in Anggota DPRD Jadi Korban Jatuhnya Pesawat Lion Air JT610, Istri Mengurung Diri di Kamar
Bangkapos
Anggota DPRD Babel, Dolar. 

Sempat tak mengira firasat itu tertuju pada adiknya, Dolar, sebab dikatakan Nurmala, adiknya itu dalam keadaan sehat.

Namun beberapa waktu terakhir, Nurmala sempat bermimpi giginya patah dan kerap mengalami kedutan pada mata sebelah kirinya.

"Saya mimpi gigi patah. Kata orang kan, kalau mimpi itu pertanda ada yang meninggal. Tapi saya anggap hanya bunga tidur, tidak saya hiraukan." ujarnya.

Sementara itu Anggota DPRD Bangka Belitung, Rosdiansyah Rasyid terakhir kali bertemu Dolar pada Sabtu (27/10/2018).

"Sabtu kemaren saya dan Dolar dari Bandung pulang naik Garuda jam 10," kata Rosdiansyah.

Dalam perjalanan tersebut, Dolar berkatanya dirinya telah letih menjadi anggota DPRD.

"Di perjalanan dia sempat bicara, letih jadi anggota dewan ini. Dia rasanya mau berhenti, sudah tak mau lagi. Mendengar kejadian hari ini, saya pun terkejut," kata Dian.

Berita Rekomendasi

Dian pun mengaku berduka, apalagi beberapa rekan DPRD adalah sahabat karibnya.

"Saya nggak nyangka juga ada nama Mughni, dia sahabat dekat saya," katanya.

"Di perjalanan dia sempat bicara, letih jadi anggota dewan ini. Dia rasanya mau berhenti, sudah tak mau lagi. Mendengar kejadian hari ini, saya pun terkejut," kata Dian.

Dian pun mengaku berduka, apalagi beberapa rekan DPRD adalah sahabat karibnya.

"Saya nggak nyangka juga ada nama Mughni, dia sahabat dekat saya," katanya.

Dolar merupakan anggota DPRD Bangka Belitung periode 2014-2019 dari Partai Kebangkitan Bangsa. Ia meninggalkan seorang istri dan lima orang anak.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Anggota DPRD Jadi Korban Lion Air JT610: Istri Mengurung Diri di Kamar hingga Mimpi Sang Kakak

Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas