Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wiranto, Menteri Agama, dan Wakaporli Rapat Bahas Pembakaran Bendera

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Ari Dono Sukmanto tiba sebelum rapat dimulai

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Wiranto, Menteri Agama, dan Wakaporli Rapat Bahas Pembakaran Bendera
Kemenko PMK
Menko Polhukam Wiranto membuka secara resmi rangkaian acara dalam Pekan Kerja Nyata (PKN) Revolusi Mental yang diselenggarakan sejak tanggal 26 hingga 28 Oktober 2018. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam) Wiranto memimpin rapat koordinasi khusus tingkat menteri membahas kasus pembakaran bendera di Garut dan permasalahan HTI (Hizbut Thahrir Indonesia) di kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (1/11/2018).

Sejumlah pejabat turut diundang dalam rapat itu seperti Menteri Agama, Wakapolri, Dirjen AHU Kemenkumham, Dirjen Polpum Kemendagri, Jampidum Kejagung, Asintel Panglima TNI, Deputi BIN, dan Dirjen IKP Kemenkominfo.

Menurut pantauan Tribunnews.com, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Ari Dono Sukmanto tiba sebelum rapat dimulai yakni pukul 10.00 WIB.

Baca: Cari Bangkai Pesawat Lion Air JT 610, Wiranto: Konsentrasi Cari Black Box

Sementara Wiranto tiba tepat pukul 10.00 dan langsung memulai sidang.

Rapat ini sebagai tindak lanjut atas aksi unjuk rasa sebagai bentuk protes pembakaran bendera yang ditujukan kepada Kemenko Polhukam pada hari Jumat (26/10/2018) pekan lalu.

Saat itu perwakilan dan massa meminta pemerintah mengusut tuntas peristiwa pembakaran bendera itu.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas