Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

20 Karyawan RS Tarakan Dipastikan Jadi Korban Tsunami Banten

Dirut RS Tarakan Dian Ekowati membenarkan sebanyak 20 pegawainya menjadi korban bencana Tsunami Banten.

Penulis: Yanuar Nurcholis Majid
Editor: Willem Jonata
zoom-in 20 Karyawan RS Tarakan Dipastikan Jadi Korban Tsunami Banten
borgenmagazine.com
ILUSTRASI Tsunami 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dirut RS Tarakan Dian Ekowati membenarkan sebanyak 20 pegawainya menjadi korban bencana Tsunami Banten.

Dian mengatakan pihaknya masih terus berupaya mendata dan mengavakuasi keberadaan 20 karyawan yang sedang liburan di Pantai Anyer, Banten itu.

"Kita sedang menuju ke sana untuk klarifikasi kondisi yang kemaren pergi ke sana," kata Dian saat dihubungi wartawan, Minggu (23/12/2018).

Baca: ‎Sandiaga Uno Klaim Pantau Kondisi Terkini Dampak Tsunami di Banten dan Lampung

Dian menjelaskan, para pegawainya yang berangkat ke sana itu, juga pergi bersama anggota keluarganya masing-masing.

Saat ini dikatakan Dian pihaknya mendapat informasi kalau beberapa korban yang selamat dievakuasi di salah satu puskesmas terdekat.

"Kita sedang menuju ke sana untuk verifikasi datanya (jumlah korban). Belum dapat informasi ke sana," ucap Dian.

Baca: Detik-detik Ifan Seventeen Berusaha Selamatkan Diri dari Tsunami Banten, Terapung di Laut

Berita Rekomendasi

Sementara, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku sudah mengistruksikan Kepala BPBD Jupan Royter untuk membantu pihak RS Tarakan dalam mencari data tersebut.

"Saya sudah kordinasi dengan Pak Jupan untuk membantu mereka," ujar Anies di Kawasan Jakarta Utara, Minggu (23/12/2018).(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas