Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil Survei SSC: Mayoritas Perempuan Pilih Jokowi-Ma'ruf, PDIP Sebut Jokowi Disayangi Emak-emak

pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 01 Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin unggul atas Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Hasil Survei SSC: Mayoritas Perempuan Pilih Jokowi-Ma'ruf, PDIP Sebut Jokowi Disayangi Emak-emak
Kompas.com/Fitria Chusna Farisa
Foto Desain Surat Suara Pilpres yang Diresmikan (Kompas.com/Fitria Chusna Farisa) 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyambut baik hasil survei Lembaga Surabaya Survei Centre (SSC) yang dirilis di Surabaya, Rabu (9/1/2019).

Pada survei tersebut, pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 01 Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin unggul atas Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Berdasarkan penjelasan Wisnu Sakti Buana, Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya, satu di antara yang menjadi catatan pihaknya adalah masih besarnya pemilih perempuan yang berada di pihak Jokowi-Ma'ruf.

Menurutnya, hal itu menjadi modal positif bagi pihaknya untuk memenangkan pilpres mendatang.

Memang berdasarkan hasil survei tersebut, mayoritas pemilih perempuan (54,3 persen) memilih Jokowi-Ma'ruf dan 33,7 persen memilih Prabowo-Sandi.

Tak hanya dari perempuan, mayoritas laki-laki (55,7 persen) juga memilih Jokowi-Ma'ruf, sedangkan 32,3 persen memilih Prabowo Sandi.

Dari kategori usia yang tergolong emak-emak (generasi X dan baby boomers) pun lebih banyak memilih Jokowi-Ma'ruf Amin.

Berita Rekomendasi

"Hal ini menjadi bukti bahwa emak-emak lebih mencintai pasangan yang kami usung," kata Wisnu ketika menjadi salah satu pembicara di acara rilis survei SSC, Rabu (9/1/2018).

Hal tersebut sekaligus membantah klaim kubu Prabowo-Sandi yang selama ini selalu diindektikan dengan dukungan emak-emak.

"Selama ini kan seperti itu. Kalau bicara emak-emak, seakan-akan mendukung sebelah. Lah kalau kita bicara fakta di survei, buktinya malah sebalihnya," sindir Wisnu.

Tak hanya soal gender pemilih, Wisnu yang juga Wakil Walikota Surabaya ini juga menilai bahwa dengan mengutip hasil suvei tersebut membuat banyak hal yang disampaikan kubu Prabowo-Sandi pun terbantahkan.

"Mereka bilang didukung sini dan sana. Tapi kalau melihat hasil survei sepertinya tidak demikian," katanya.

Meski demikian, pihaknya tak berpuas diri. Di sisa masa kampanye jelang pemilihan hingga 17 April 2019 mendatang, pihaknya masih cukup optimistis meraih hasil optimal.

Apalagi, Jawa Timur diharapkan dapat menjadi salah satu penyumbang suara terbesar di pemilu mendatang.

"Jawa Timur menjadi central pemenangan dan peperangan. Sebab, warna untuk Jawa Barat dan Jawa Tengah, kemungkinan sudah terlihat. Sehingga, peperangan untuk memantabkan pemenangan itu tinggal di Jawa Timur," pungkasnya.

Survei SSC dilakukan pada 10-20 Desember 2018 dengan responden mencapai 1.070 dari seluruh Jawa Timur. Tingkat kepercayaan survei mencapai 95 persen dangan margin of error sebesar 3 persen. (bob)

Hasil Survei Berdasarkan Gender:
Pemilih Perempuan:
Jokowi - Ma'ruf Amin : 54,3 persen
Prabowo-Sandi : 33,7 persen

Pemilih Laki-laki
Jokowi - Ma'ruf Amin: 55,7 persen
Prabowo Sandi. : 32,3 persen

Hasil Survei Berdasarkan Generasi:
Baby Boomers (lahir di atas 1960)
Jokowi-Ma'ruf (47,4 persen), Prabowo-Sandi (30,4 persen)
Generasi X (lahir 1961-1980)
Jokowi-Ma'ruf (49,8 persen), Prabowo-Sandi (33,5 persen)
Generasi Y (lahir 1981-1994)
Jokowi-Ma'ruf (53 persen), Prabowo-Sandi (31,6 persen)
Generasi Z (1995-2010)
Jokowi-Ma'ruf (56,6 persen), Prabowo-Sandi (29,3 persen)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Hasil Survei SSC: Mayoritas Perempuan Pilih Jokowi-Ma'ruf, Disebut Bukti Jokowi Disayangi Emak-emak

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas