Polres Gowa Ajak Masyarakat Lawan Hoaks Lewat Cover Lagu 'Sayur Kol', Cek Liriknya di Sini
Anggota Polres Gowa mengajak masyarakat melawan hoaks lewat cover lagu berjudul 'Sayur Kol'.
Penulis: Lita Andari Susanti
Editor: Rizki Aningtyas Tiara
TRIBUNNEWS.COM - Beberapa hari lalu publik sempat dihebohkan dengan video anggota Polres Gowa.
Video tersebut merupakan coveran lagu 'Sayur Kol' yang liriknya diubah dengan ajakan untuk melawan hoaks.
Pembuatan video tersebut diinspirasi dari kasus Ratna Sarumpaet.
Seperti diketahui, Ratna Sarumpaet saat ini tengah sidang perdananya akibat terjerat kasus penyebaran berita hoaks.
Sebelumnya Ratna menyebarkan foto wajahnya dalam kondisi lebam kepada beberapa rekannya.
Ratna mengaku dirinya telah dipukuli oleh beberapa orang tak dikenal di kawasan Bandara Husein Sastranegara Bandung pada 21 September 2018.
Lalu pada 3 Oktober 2018 Ratna membuat pengakuan bahwa kabar yang dia sebarkan bohong, dia mengakui bahwa dirinya tidak pernah dipukuli oleh siapa pun.
Untuk mengkampanyekan anti hoaks kepada msyarakat, Polres Gowa membuat video kreatif dengan mengcover lagu Sayur Kol.
Berikut lirik cover lagu Sayur Kol yang dibuat oleh Polres Gowa:
Masih ingatkah engkau si Tante Ratna