Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Ungkap Arti Huruf A Dilingkari Simbol Massa Berbaju Hitam, Ternyata Tidak Sembarangan

Aksi vandalisme yang dilakukan massa berbaju hitam serta menggunakan simbol huruf A dilingkari, membuat kericuhan pada peringatan Hari Buruh

Penulis: Yulis Sulistyawan
zoom-in Kapolri Ungkap Arti Huruf A Dilingkari Simbol Massa Berbaju Hitam, Ternyata Tidak Sembarangan
Kolase Tribun Jabar
Nama massa berbaju hitam di Hari Buruh dan arti bendera hitam serta simbol huruf A dalam lingkaran 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Aksi vandalisme yang dilakukan massa berbaju hitam serta menggunakan simbol huruf A dilingkari, membuat kericuhan pada peringatan Hari Buruh Internasional di sejumlah wilayah tanah air.

Antara lain Bandung, Makassar, dan Surabaya.

Sebanyak 619 pemuda (605 pria dan 14 wanita) diamankan polisi di Bandung lantaran dianggap mengganggu jalannya May Day, Rabu (1/5/2019).

Massa berbaju hitam tersebut terlibat kericuhan di sekitar Kampus Universitas Padjadjaran (Unpad), Dipatiukur.

Mereka diamankan di Mapolrestabes Bandung dan digunduli sebagai bentuk pembinaan.

Baca: SBY Bongkar ke Publik SMS Orang Terkait Pergantian Kapolri, Minta Calonnya Dipilih, Siapa Pelakunya?

Dari 619 massa berbaju hitam, 293 orang di antaranya berusia di bawah umur dan sudah dipulangkan hari Kamis (2/5/2019).

Berita Rekomendasi

Kepala Bidan Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan massa berbaju hitam itu mengatasnamakan Anarko atau kelompok berbaju hitam.

Berdasarkan pantauan Tribun Jabar, massa berbaju hitam itu membawa cat semprot serta bendera hitam berlogo huruf A dalam lingkaran.

Baca: Ahmad Dhani Bakal Tak Lolos Jadi DPR Meski Tembus 35 Ribu Suara, 3 Artis Kondang Alami Nasib Serupa

Baca: Pengakuan SBY Saat Ditolak Gus Dur Jadi KSAD, Ada Pihak Tertentu Jadi Sebab, Keluarga Sampai Sedih

Baca: Tanggapan Sejumlah Pihak soal Kelompok Berbaju Hitam Anarko Sindikalisme dalam Peringatan Hari Buruh

Tribunjabar/Mega Nugraha
Tribunjabar/Mega Nugraha (Massa berpakaian hitam-hitam diguduli polisi)

Cat semprot itu digunakan oleh massa berbaju hitam untuk mencoreti dinding dan fasilitas umum.

Kelompok berbaju hitam-hitam dan membawa simbol huruf A dilingkari itu melakukan aksi vandalisme di sejumlah wilayah di Bandung.

Baca: Polisi Sebut Kelompok Baju Hitam di Hari Buruh Anarko Sindikalisme adalah Fenomena Internasional

Makassar dan Surabaya

Di Makassar, massa berpakaian hitam-hitam juga beraksi.

Di wilayah Panakkukang,Makassar, 20 orang berpakaian hitam merusak spanduk reklame, mencoret dinding, dan melempar batu serta balok.

Mereka juga melontarkan kata-kata makian.

Di Surabaya, muncul pula massa berpenampilan hitam-hitam. Ulah mereka juga sama, bikin rusuh.

Tanpa banyak bicara, massa berpakaian hitam-hitam ini langsung melakukan aksi duduk di depan Gedung Negara Grahadi tempat massa buruh merayakan May Day, Rabu (1/5/2019).

Sejumlah pemuda anggota kelompok baju hitam yang mengatasnamakan Anarko menaiki mobil Dalmas untuk dibawa ke Mako Brimob Polda Jabar, Sumedang, Rabu (1/5/2019). Mereka diamankan polisi setelah membuat keributan di sela peringatan May Day di Bandung.
Sejumlah pemuda anggota kelompok baju hitam yang mengatasnamakan Anarko menaiki mobil Dalmas untuk dibawa ke Mako Brimob Polda Jabar, Sumedang, Rabu (1/5/2019). Mereka diamankan polisi setelah membuat keributan di sela peringatan May Day di Bandung. (Kompas.com/Dendi R)

Baca: Nama Massa Baju Hitam di Hari Buruh, Arti Bendera Hitam & Simbol A dalam Lingkaran, Siapa Otaknya?

Anarko

Dalam jumpa pers hari Kamis (2/5/2019), Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian mengungkapkan indikasi berkembangnya kelompok bernama Anarko Sindikalisme di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir.

Hal ini disampaikan Tito Karnavian saat disinggung perihal aksi peringatan hari Buruh Internasional atau May Day 2019 yang jatuh Rabu (1/5/2019) kemarin.

Tito Karnavian menjelaskan kelompok ini termasuk dalam fenomena internasional dan mendoktrin anggotanya bahwa para pekerja atau buruh tidak boleh diatur.

"Ada satu kelompok namanya anarko sindikalisme dengan (simbol) huruf A. Ini bukan kelompok fenomena lokal tapi fenomena internasional. Ini memang ada semacam doktrin dari alih di luar negeri mengenai masalah pekerja, diantaranya adalah pekerja jangan diatur. Jadi pekerja lepas dari aturan," ujar Jend Tito Karnavian, di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019).

Massa pemuda berpakaian hitam-hitam yang sempat dihalau polisi di kawasan Unpad, Jalan Dipati Ukur Kota Bandung pada peringatan hari buruh?, Rabu (1/5) ? dibawa massal ke Mako Brimob, Polda Jabar. ?
Massa pemuda berpakaian hitam-hitam yang sempat dihalau polisi di kawasan Unpad, Jalan Dipati Ukur Kota Bandung pada peringatan hari buruh?, Rabu (1/5) ? dibawa massal ke Mako Brimob, Polda Jabar. ? (Tribun Jabar/Mega Nugraha)

Tito Karnavian menceritakan kelompok dengan paham tersebut telah lama berkembang di Rusia, Eropa, Amerika Selatan, dan Asia.

Namun di negara Indonesia, kelompok tersebut berkembang dalam beberapa tahun terakhir.

Sejumlah kota besar disebutnya telah disusupi kelompok itu, seperti Yogyakarta, Bandung, Surabaya dan Jakarta.

"Di Indonesia baru berkembang beberapa tahun ini. Kita lihat mereka tahun lalu ada di Jogja, ada di Bandung, sekarang ada di Surabaya, ada di Jakarta. Mereka sayangnya melakukan kekerasan aksi vandalisme, coret-coret simbol A, ada yang merusak pagar jalan," kata Tito Karnavian.

Baca: Nama Massa Baju Hitam di Hari Buruh, Arti Bendera Hitam & Simbol A dalam Lingkaran, Siapa Otaknya?

Massa pemuda berpakaian hitam-hitam yang sempat dihalau polisi di kawasan Unpad, Jalan Dipati Ukur Kota Bandung pada peringatan hari buruh?, Rabu (1/5) ? dibawa massal ke Mako Brimob, Polda Jabar. ?
Massa pemuda berpakaian hitam-hitam yang sempat dihalau polisi di kawasan Unpad, Jalan Dipati Ukur Kota Bandung pada peringatan hari buruh?, Rabu (1/5) ? dibawa massal ke Mako Brimob, Polda Jabar. ? (Tribun Jabar/Mega Nugraha)

Menghadapi persebaran kelompok tersebut, jenderal bintang empat itu menegaskan Korps Bhayangkara akan melakukan pemetaan, pembinaan serta menindak tegas pada para pelakunya.

"Polri menghadapi situasi itu kita pasti tindak tegas, tapi saya sudah perintahkan melakukan pemetaan kelompoknya dan melakukan pembinaan kepada mereka," jelas Tito Karnavian.

Anarkisme Pergerakan Buruh

Dikutip dari buku 'Political Theorists in Context' karya Stuart Issacs dan Chris Sparks, anarcho-syndicalism atau anarko-sindikalisme adalah cabang dari anarkisme yang berkonsentrasi pada pergerakan buruh.

Anarko-sindikalisme meyakini bahwa hanya penghapusan sistem upah dan pembentukan manajemen industri yang mandiri dapat membebaskan para pekerja.

Baca: Polisi Tetapkan Dua Orang dari Massa Berpakaian Hitam Jadi Tersangka

Sementara itu, seperti dikutip dari 'Anarcho-syndicalism in the 20th Century' karya V Damier, gerakan ini bangkit dalam dekade pertama abad ke-20. Gerakan ini menyebar ke berbagai negara di belahan dunia, dari Spanyol, Rusia, Prancis, Jepang, Argentina, Swedia, Italia, China, Portugal, hingga Jerman.

Pada 1922, International Workers Association (IWA) dibentuk sebagai federasi internasional untuk serikat buruh anarko-sindikalisme. Organisasi ini mengusung bendera berwarna merah dan hitam.

Di situs resminya, IWA sendiri membuat seruan saat May Day 2019 kepada para pekerja. IWA menyatakan tujuannya agar para buruh mendapatkan kendali atas hidupnya.

Massa berpakaian hitam-hitam digunduli polisi. TRIBUN JABAR/MEGA NUGRAHA
Massa berpakaian hitam-hitam digunduli polisi. TRIBUN JABAR/MEGA NUGRAHA (Tribun Jabar/Mega Nugraha)

Tokoh Anarko

Mengutip dari Franz Magnis Suseno dalam buku berjudul Sosialisme Utopis ke Perselisihan Revisionisme, bendera hitam dan huruf A identik dengan kelompok anarki.

Mikhail Bakunin merupakan tokoh utama dari gerakan anarki yang terjadi pada 1814-1876.

Ia terlahir sebagai bangsawan Rusia yang sebagian besar hidupnya tinggal di Eropa Barat.

Baca: Polisi Sebut Kelompok Baju Hitam di Hari Buruh Anarko Sindikalisme adalah Fenomena Internasional

Selama hidupnya, Bakunin ikut serta dalam berbagai pemberontakan di Eropa dan memimpin kelompok anarkis dalam Internasional I dan sering terlibat pertengkaran hebat dengan Karl Marx, tokoh ajaran Marxisme.

Sejak Bakunin, anarki kerap disamakan dengan tindakan kekerasan.

Dalam pandangan politiknya, anarki menolak segala bentuk negara dalam arti lembaga pusat masyarakat dengan wewenang dan kemampuan untuk memaksakan ketaatan masyarakat pada aturan.

Di buku tersebut tertulis cita-cita anarkisme, yakni anarkhia, sebuah keadaan tanpa kekuasaan pemaksa.

Awalnya anarki identik dengan bendera hitam.

Kapolri Jenderal Polisi Muhammad Tito Karnavian bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto tiba di Pondok Pesantren Al Baghdadi Rengasdengklok Karawang, Jawa Barat, Sabtu (30/3/2019) pukul 20.45 WIB.
Kapolri Jenderal Polisi Muhammad Tito Karnavian bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto tiba di Pondok Pesantren Al Baghdadi Rengasdengklok Karawang, Jawa Barat, Sabtu (30/3/2019) pukul 20.45 WIB. (Istimewa)

Kemudian, di tahun 1860-an, kelompok anarki mulai menggunakan huruf A setelah dibuat oleh Giuseppe Fanelli.

Simbol huruf A itu pertama kali digunakan oleh Dewan Federal Spanyol International Workingmens Association.

Cari Otak Pelaku

Baca: Nama Massa Baju Hitam di Hari Buruh, Arti Bendera Hitam & Simbol A dalam Lingkaran, Siapa Otaknya?

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko meminta aparat kepolisian untuk mencari otak yang menggerakkan massa berbaju hitam.

"Kita akan dalami siapa yang melatarbelakangi," ujar Moeldoko di Polda Metro Jaya, dikutip dari Kompas.com, Rabu (1/5/2019).

Moeldoko mengaku telah menyampaikan ha tersebut kepada kepala Badan Reserse Kriminal (Kabereskrim) Komjen Idham Azis.

Ia meminta agar segera mendalami motif di balik kehadiran massa berbaju hitam itu.

"Saya tadi sudah sampaikan kepada Bapak Kaberskrim untuk segera didalami, ada apa ini." katanya. (tribunnews/tribunjabar/kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas