Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Info BMKG: Peringatan Dini Hujan Lebat Disertai Angin Kencang & Petir Hari Ini Kamis 7 November 2019

BMKG memberikan informasi peringatan dini cuaca ekstrem yang akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia pada Kamis (7/11/2019).

Penulis: Miftah Salis
Editor: Fathul Amanah
zoom-in Info BMKG: Peringatan Dini Hujan Lebat Disertai Angin Kencang & Petir Hari Ini Kamis 7 November 2019
Science Daily
Ilustrasi hujan petir - BMKG memberikan informasi peringatan dini cuaca ekstrem yang akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia pada Kamis (7/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan informasi peringatan dini cuaca ekstrem yang akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia pada Kamis (7/11/2019).

Dikutip Tribunnews.com dari laman resmi bmkg.go.id, terdapat massa udara basah di lapisan rendah terkonsentrasi di sebagian besar wilayah Sumatera, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo, Papua Barat dan Papua.

Daerah yang memiliki potensi konvektif dari faktor lokal dengan nilai indeks labilitas atmosfer sedang/kuat terdapat di Aceh, Sumatera Utara, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Papua Barat dan Papua.

Terdapat Siklon Tropis Nakri di Laut Cina Selatan bagian utara.

Sirkulasi siklonik di Vietnam (level 925/850 hPa), dan di Papua (level 925 hPa).

Konvergensi terdapat di wilayah Laut Cina Selatan hingga Kalimantan Utara.

Terdapat belokan angin di wilayah Sumatera bagian utara dan tengah, Kalimantan bagian barat, tengah dan timur, Sulawesi bagian tengah, Maluku bagian tengah, Papua Barat dan Papua.

BERITA TERKAIT

Low level jet stream dengan kecepatan angin dapat mencapai >25 knot berpotensi terjadi di Samudera Pasifik utara Papua, dan Australia bagian utara.

Sebelum melakukan aktivitas hari ini sebaiknya simak wilayah yang berpotensi mengalami cuaca ekstrem pada Kamis (7/11/2019).

Wilayah berpotensi hujan lebat: 

  • Kalimantan Utara

Wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, kilat/petir adalah:

  • Aceh
  • Jambi
  • Papua

 Peringatan dini gelombang tinggi

Tinggi gelombang 1.25 - 2.50 m (Sedang) berpeluang terjadi di :

  • PERAIRAN UTARA SABANG
  • PERAIRAN SELATAN P. SAWU
  • PERAIRAN BARAT ACEH
  • PERAIRAN SELATAN KUPANG – ROTTE
  • PERAIRAN BARAT P. SIMEULUE HINGGA KEP. MENTAWAI
  • SAMUDRA HINDIA SELATAN NTT
  • PERAIRAN BENGKULU - KEP. ENGGANO
  • PERAIRAN UTARA KEP. ANAMBAS - NATUNA
  • PERAIRAN BARAT LAMPUNG
  • PERAIRAN BITUNG - KEP. SITARO
  • SAMUDRA HINDIA BARAT ACEH HINGGA MENTAWAI
  • PERAIRAN KEP. TALAUD - SANGIHE
  • SELAT SUNDA BAGIAN SELATAN
  • LAUT MALUKU BAGIAN UTARA
  • SAMUDRA HINDIA SELATAN BANTEN
  • PERAIRAN UTARA HALMAHERA
  • PERAIRAN SELATAN JAWA HINGGA P. SUMBA
  • PERAIRAN SELATAN SORONG
  • SAMUDRA HINDIA SELATAN JAWA BARAT
  • PERAIRAN SELATAN BIAK
  • LAUT BALI BAGIAN UTARA
  • TELUK CENDRAWASIH
  • LAUT SAWU
  • SAMUDRA PASIFIK UTARA HALMAHERA DAN PAPUA
  • SELAT SUMBA BAGIAN BARAT
  • LAUT ARAFURU BAGIAN TIMUR
  • PERAIRAN SELATAN FLORES

Tinggi gelombang 2.50 - 4.0 m (Tinggi) berpeluang terjadi di :

  • SAMUDRA PASIFIK UTARA PAPUA
  • PERAIRAN UTARA JAYAPURA
  • LAUT NATUNA UTARA
  • SAMUDRA HINDIA SELATAN JAWA TENGAH HINGGA TIMUR

(Tribunnews.com/Miftah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas