Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolda Babel Brigjen Istiono Dipromosikan Jadi Kakorlantas

Sebagaimana diketahui, mutasi Istiono termaktub dalam dalam surat telegram yang tersebar pada awak Jumat (8/11/2019).

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Kapolda Babel Brigjen Istiono Dipromosikan Jadi Kakorlantas
KOMPAS.com/Devina Halim
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Refdi Andri, saat mengeluarkan Smart SIM, ketika ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (27/8/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Bangka Belitung (Babel), Brigjen Istiono akan dimutasikan sebagai Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri menggantikan Refdi Andri.

Adapun Refdi nantinya akan menjabat Koordinator Staf Ahli Kapolri (Koorsahli).

Baca: Jejak Brigjen Pol Syaiful Zachri, Mantan Kapolda Babel yang Meninggal saat Memantau Pemilu di NTT

Sebagaimana diketahui, mutasi Istiono termaktub dalam dalam surat telegram yang tersebar pada awak Jumat (8/11/2019).

Surat itu bernomor ST/3020/XI/KEP./2019 yang ditekan oleh Asisten Kapolri bidang SDM Irjen Eko Indra pada hari ini.

"Intinya ini merupakan mutasi rutin untuk menggantikan personil antara lain karena ada yang pensiun, mendapat tugas di luar struktur sehingga harus diganti, termasuk juga para kapolres yang mendapat jabatan promosi sehingga diganti dengan personil lain," kata Indra Heri kepada awak media.

Baca: Pocil dan Pedang Pora Sambut Brigjen Pol Syaiful Zachri

Nantinya, jabatan Kapolda Babel yang ditinggalkan oleh Istiono akan diisi oleh Brigjen Anang Syarief.

Berita Rekomendasi

Diketahui, Anang saat ini menjabat sebagai Dirpoludara Korpolairud Baharkam Polri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas