Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Tokoh yang Hadir di Reuni 212, Anies Baswedan Dipanggil Gubernur Indonesia hingga Fadli Zon

Inilah sederet tokoh yang hadir dalam acara Reuni 212 di Monas. Anies Baswedan dipanggil Gubernur Indonesia, Fadli Zon jadi tamu VIP.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in Daftar Tokoh yang Hadir di Reuni 212, Anies Baswedan Dipanggil Gubernur Indonesia hingga Fadli Zon
KOLASE TRIBUNNEWS-INSTAGRAM/@nurasiauno
Daftar Tokoh yang Hadir di Reuni 212, Anies Baswedan Dipanggil Gubernur Indonesia hingga Fadli Zon 

"Ini ada kegagalan dari pemerintah dalam melakukan diplomasinya," kata Fadli Zon di Monas, Senin (2/12/2019).

Fadli Zon menilai ada tangan-tangan yang tidak berkeinginan Rizieq Shihab kembali ke Indonesia sehingga membuat kegaduhan baru di masyarakat.

Jika pemerintah mau, menurut Fadli Zon, Rizieq Shihab bisa pulang lebih cepat.

"Pemerintah kalau mau saya kira sangat sebentar sekali."

"Saya katakan paling sehari langsung beres kalau pemerintah mau ya, tapi pemerintah kelihatannya enggan," tuturnya, dikutip dari Warta Kota.

3. Mardani Ali Sera

Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera juga hadir dalam acara Reuni 212 di Monas.

Berita Rekomendasi

Bahkan lewat Twitter, anggota DPR RI ini mengabarkan sudah sejak pagi berada di Monas.

Masih dikutip dari Warta Kota, Mardani Ali Sera mengaku terharu karena para peserta Reuni 212 mendoakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan wakilnya, Maruf Amin, dalam mengemban tugas memimpin negara.

"Saya tadi terenyuh. Doa pertama tadi bahkan Pak Jokowi dan Kiai Maruf pun didoakan untuk amanah dan dapat memimpin negeri ini secara adil," katanya.

Ia mengatakan, kegiatan ini sebagai bukti akan dewasanya masyarakat Indonesia dalam menyampaikan aspirasi melalui aksi demonstrasi.

Sebab, tak ada satu pun keksiruhan yang terjadi pada kegiatan yang digelar sejak tengah malam itu.

"Ini tentu menjadi bukti Indonesia itu punya kedewasaan, karena acara seperti ini berjalan dengan baik lancar," jelasnya.

4. Nur Asia Uno

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas