Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Kecelakaan Tol Cipali Avanza vs Truk Fuso, Pengakuan Sopir Truk hingga Kondisi Korban Selamat

Kecelakaan maut terjadi di tol Cipali, Subang, Jawa Barat, Minggu (1/12/2019). Enam penumpaang tewas, satu penumpang luka.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Fakta Kecelakaan Tol Cipali Avanza vs Truk Fuso, Pengakuan Sopir Truk hingga Kondisi Korban Selamat
Instagram/bandungjawara_
Kondisi minibus Toyota Avanza yang mengalami kecelakaan di tol Cipali, Minggu (1/12/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan maut di Tol Cipali Km 113.200, Kecamatan Pagaden, Kabupaten Subang, Jawa Barat, menewaskan enam orang, Minggu (1/12/2019). 

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah minibus Toyota Avanza dengan sebuah truk Fuso bermuatan sepeda motor baru.

Melansir Kompas.com, Kasat Lantas Polres Subang AKP Bambang Sumitro mengatakan, minibus Toyota Avanza dengan nomor polisi B 1076 PVC dikemudikan Sutarno melaju dari arah Palimanan menuju arah Cikopo.




Kemudian mobil itu menabrak truk Fuso bernomor polisi B 9556 UIO yang dikemudikan Imron Fauzi dari belakang.

"Diduga sopir minibus Toyota Avanza kurang konsentrasi, tidak memperhatikan adanya kendaraan yang ada di depannya," kata Bambang dihubungi melalui telepon, Senin (2/12/2019).

Akibat kecelakaan itu, enam orang tewas dan satu orang mengalami luka berat.

"Pengemudi minibus Toyota Avanza Sutarno dan lima penumpangnya meninggal, termasuk dua orang anak-anak," tambah Bambang.

BERITA TERKAIT

Berikut ini kumpulan fakta kecelakaan Tol Cipali yang telah dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber pada Senin (2/12/2019).

1. Kondisi Kendaraan

Kondisi  Avanza hancur di bagian depan hingga tengah.

Sementara itu truk Fuso mengalami kerusakan di bagian belakang.

Kondisi tersebut terlihat pada sebuah video yang beredar di media sosial.

Satu di antaranya dari unggahan Instagram @bandungjawara_.

2. Pengakuan Sopir

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas