Cara agar Tidak Tersetrum Listrik saat Terjadi Banjir, Segera MCB ketika Rumah Mulai Tergenang Air
Cara menghindari bahaya tegangan arus listrik PLN saat ketika terjadi musibah banjir yang melanda dan menggenangi rumah.
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Wulan Kurnia Putri
TRIBUNNEWS.COM - Melalui laman resminya, Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberitahukan dilakukan pemadaman sementara di sejumlah wilayah, Rabu (1/1/2020).
Pemadaman sementara dilakukan akibat banjir di sejumlah titik yang melanda sebagian Jakarta, Depok, Bogor, Tanggerang dan Bekasi.
Hal tersebut dilakukan untuk menjaga keselamatan warga agar terhindar dari bahaya arus listrik.
Selain itu, PLN juga memberikan imbauan kepada masyarakat terkait cara agar terhindar dari bahaya listrik ketika terjadi banjir.
Berikut cara yang bisa dilakukan agar tidak tersetrum listrik ketika terjadi musibah banjir sebagaimana Tribunnews kutip dari PLN.co.id, Kamis (2/1/2020).
1. Matikan MCB
Ketika intensitas genangan air serasa semakin tinggi, segeralah mematikan Meter Circuit Breaker (MCB)
Mematikan MCB adalah langkah awal agar terhindar dari setrum listrik di sekitar.
2. Cabut Semua Peralatan Listrik dari Stop kontak
Setelah mematikan MCB segeralah untuk mencabut semua colokan peralatan listrik dari stop kontak.
Selain menghindari dari setrum, ini juga dapat menghindarkan kerusakan pada perangkat elektronik.
3. Evakuasi Peralatan Elektronik ke Tempat Aman
Setelah mencabutnya dari stop kontak, segeralah memindahkan peralatan elektronik ke tempat yang lebih tinggi.
Jika tidak, pastikan peralatan elektronik ke tempat yang aman dan terhindar dari air banjir.