Kondisi Terkini Detri Warmanto, Rontgen Paru-Paru dan Tes Darah Normal, Masih Tunggu Hasil Swab
Aktor tanah air, Detri Warmanto mengungkapkan kondisi terkininya setelah sempat dinyatakan positif virus Corona Covid-19.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Aktor tanah air, Detri Warmanto mengungkapkan kondisi terkini setelah sempat dinyatakan positif virus Corona (Covid-19).
Hal tersebut dibagikan melalui akun media sosial Instagram, @detriwarmanto.
Detri mengunggah cerita dengan membagikan beberapa foto ketika berada di rumah sakit untuk pengecekan.
Baca: Detri Warmanto Lakukan Rapid Test dan Hasilnya Negatif, Lusa akan Pastikan di RSPAD Gatot Soebroto
Diketahui, Detri sudah melakukan isolasi mandiri di rumah selama 14 hari setelah terpapar corona.
Detri telah melakukan pengecekan ulang, Selasa (31/3/2020) bersama dua orang lainnya yang dinyatakan positif.
Ketiganya menjalani pemeriksaan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.
Dua orang yang dinyatakan positif bersama Detri adalah sopir dan asisten pribadi yang bekerja di rumah Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Tjahjo Kumolo.
Sementara Detri merupakan menantu dari Tjahjo Kumolo.
"Just info: Bagi yg ingin tau siapa saja 3 org yg terpapar covid-19 dirumah bapak mertua saya
menurut rspad Driver-saya- dan aspri ibu," tulis Detri.
Baca: KRONOLOGI Andrea Dian Positif Corona, Mulai dari Demam Hanya di Malam Hari hingga Lakukan Tes Swab
Baca: Andrea Dian Ungkap Kegiatan Selama di Ruang Isolasi setelah Positif Corona, Masih Sempatkan Olahraga
Detri menjelaskan, ketiganya sudah melakukan pemeriksaan terkait corona.
Tes swab juga sudah dijalankan sesuai dengan alur dari pasien yang pernah dinyatakan positif.
Dari pemeriksaan itu, diketahui hasil dari rontgen paru-paru dan juga tes darah.
Detri menuturkan, ketiganya memiliki paru-paru yang sudah bagus.