12 LINK Alternatif Pengumuman SNMPTN 2020 Jika portal.ltmpt.ac.id Sulit di Akses!
Berikut 12 link alternatif pengumuman SNMPTN 2020 jika laman portal.ltmpt.ac.id sulit di akses. Simak link-nya melalui berita berikut ini.
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Daryono
Bila dinyatakan lulus dalam SNMPTN 2020, lakukan ini:
1. Melakukan daftar ulang.
Pastikan kamu melihat jadwal daftar ulang atau daftar diri di PTN tujuan agar tidak ketinggalan jadwal.
2. Siapkan berkas dokumen yang dibutuhkan.
Biasanya, berkas dokumen yang dibutuhkan meliputi: Kartu Tanda Peserta SNMPTN Ijazah/Tanda Kelulusan Kartu Identitas yang masih berlaku (KTP/KK)
3. Melengkapi administrasi ataupun proses tambahan yang diminta PTN tujuan.
4. Peserta yang telah lulus SNMPTN tidak diizinkan mengikuti jalur SBMPTN.
Jika kamu tidak lulus, perhatikan hal ini:
1. Tidak perlu bersedih hati karena tidak diterima SNMPTN bukan berarti dunia ikut berakhir.
2. Kuatkan semangat, kamu masih dapat mengikuti jalur lain lewat UTBK dan SBMPTN 2020 atau bahkan jalur mandiri tiap PTN nantinya.
3. Persiapkan diri, belajar dan cari banyak informasi mengenai SBMPTN 2020.
SBMPTN 2020 akan dilaksanakan sekira Juni dan Juli 2020.
Rencananya proses pendaftaran UTBK dan SBMPTN akan dilaksanakan pada 2-20 Juni 2020.
Sementara pelaksanaan UTBK akan dilangsungkan pada 5-12 Juli 2020 dan hasil SBMPTN akan diumumkan pada 25 Juli 2020.
(Tribunnews.com/Whiesa/Sri Juliati/Oktaviani Wahyu Widayanti) (Kompas.com/Yohanes Enggar Harususilo)